Hasil Timnas Yordania vs Spanyol di Laga Uji Coba: Skuad La Furia Roja Hancurkan Tim Penakluk Timnas Indonesia! : Okezone Bola

18 Nov 2022 : 08.21 Views 1

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Nasional

Hasil Timnas Yordania vs Spanyol di Laga Uji Coba: Skuad La Furia Roja Hancurkan Tim Penakluk Timnas Indonesia! : Okezone Bola

HASIL Timnas Yordania vs Timnas Spanyol di laga uji coba sudah diketahui. Setelah melalui 90 menit pertandingan di Stadion International Amman, Jumat (18/11/2022) dini hari WIB, Timnas Spanyol menang 3-1 atas Yordania.

Gol-gol Spanyol dalam laga ini dilesakkan Ansu Fati pada menit 13, Gavi (57’) dan Nico Williams (84’). Yordania sendiri pernah mengalahkan Timnas Indonesia 1-0 di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 yang berlangsung medio Juni 2022.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

La Furia Roja –julukan Timnas Spanyol- langsung menggempur lini pertahanan Timnas Yordania sejak menit awal. Serangan demi serangan terus dilancarkan tim besutan Luis Enrique.

Timnas Spanyol

Hingga akhirnya, serangan mereka berbuah manis di menit ke-13. Ansu Fati membawa Timnas Spanyol unggul 1-0 setelah tendangannya tidak bisa ditepis kiper Yordania, Al-Fakhouri.

Di menit ke-15, Timnas Yordania mendapatkan peluang emasnya lewat tendangan Al-Naimat. Namun, tendangannya itu masih bisa diselamatkan dengan sangat baik oleh kiper Spanyol, Robert Sanchez.

Setelah itu, pertandingan berjalan cukup sengit. Timnas Spanyol yang mendominasi permainan juga masih kesulitan menambah pundi-pundi golnya. Sampai menit ke-30, belum ada tambahan gol yang tercipta.

Marco Asensio nyaris menggandakan keunggulan Timnas Spanyol di menit ke-38. Namun, Al-Fakhouri menepis tendangan pemain Real Madrid itu dengan sangat baik sehingga berhasil dibuang begitu saja oleh lini pertahanan Yordania.

Hingga pengujung babak pertama berakhir, skor masih belum berubah. Timnas Spanyol unggul sementara 1-0 atas Yordania lewat gol yang dicetak Ansu Fati.

Babak Kedua

Di babak kedua, Timnas Spanyol masih tampil dominan ketimbang tim tuan rumah. Alhasil, La Furia Roja mengubah keunggulan menjadi 2-0 atas Yordania lewat gol Gavi di menit ke-56.

Setelah itu, pertandingan kembali berjalan cukup sengit. La Furia Roja terus memaksa Yordania bermain di bawah tekanan. Meski begitu, bukan berarti Timnas Yordania yang dikomandoi Adnan Hamad itu tidak bisa keluar dari tekanan.

Di menit ke-72, Timnas Yordania melakukan serangan balik cepat. Namun, sayangnya tendangan Ihsan Haddad masih melambung tipis di atas mistar gawang Spanyol.

Timnas Spanyol berhasil menambah pundi-pundi golnya menjadi unggul 3-0 di menit ke-84. Kali ini gol tersebut dicetak Nico Williams usai mendapatkan umpan dari Yeremy Pino.

Sementara itu, kubu tuan rumah mampu memperkecil kedudukan menjadi 1-3 lewat gol yang dicetak Al Dardour di menit 90+2. Gol tersebut sekaligus menjadi gol penutup di laga ini.

Hasil Timnas Yordania vs Timnas Spanyol

Berikut Susunan Pemain Timnas Yordania vs Timnas Spanyol:

Timnas Yordania (4-3-3): Al-Fakhouri; Ihsan Haddad, Abdallah Naseeb (Saleh Rateb 46’), Omar Hani, Hasheesh; Ibrahim Sadeh, Al Samrieh (Rajaei Ayed 46’), Al-Rawabdeh; Mousa Al Tamari, Al-Naimat (Al Kloub 69’), Al Mardhi (Al Dardour 66’).

Pelatih: Adnan Hamad.

Timnas Spanyol (4-3-3): Robert Sanchez (David Raya 46’); Dani Carvajal (Cesar Azpilicueta 46’0, Eric Garcia (Rodri 72’), Aymeric Laporte (Jordi Alba 58’), Pau Torres; Koke (Dani Olmo 60’), Gavi (Ferran Torres 58’), Carlos Soler; Ansu Fati (Nico Williams 72’), Marco Asensio, Pablo Sarabia (Yeremy Pino 58’).

Pelatih: Luis Enrique.

Sentimen: positif (94.1%)