Sentimen
Positif (79%)
16 Nov 2022 : 15.33
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Advan

Kab/Kota: Semarang, Surabaya, Jati, Jepara, Maumere, Sikka, Palu

Tokoh Terkait

Intip Conference Kit Para Delegasi KTT G20 Bali, dari Tas hingga Tablet Buatan Lokal : Okezone Economy

16 Nov 2022 : 15.33 Views 1

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Ekonomi

Intip Conference Kit Para Delegasi KTT G20 Bali, dari Tas hingga Tablet Buatan Lokal : Okezone Economy

JAKARTA – Cinderamata menjadi salah satu hal yang sangat Indonesia persiapkan dalam menyambut Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20. Amanah menjadi Presidensi KTT G20 tentu tidak disia-siakan, karena momentum bersejarah ini baru bisa terulang sekitar 20 tahun ke depan.

Kementerian Sekretariat Negara Republik Indonesia pun menampilkan cinderamata yang akan diberikan kepada para delegasi KTT G20.

Baca Juga: Bahlil Ajak Pengusaha Australia Ikut Kembangkan Baterai Listrik RI

”Halo #SobatSetneg, kali ini #SetnegPedia akan membahas terkait Cinderamata KTT G20. Jangan heran cinderamata yang dipersiapkan emang banyak banget, lho #SobatSetneg,” tulis @kemensetneg.ri dalam keterangan unggahan, dikutip Okezone, Rabu (16/11/2022).

Selain pakaian, cinderamata yang disiapkan berupa conference kit. Yang pertama ada tas, organizer, dan tablet.

Tas berbahan kulit yang disediakan merupakan produk lokal dari produsen premium leatherbag di Surabaya. Produk ini menonjolkan cita rasa budaya Indonesia, yaitu ukiran batik pada bahan kulitnya.

Baca Juga: Harapan Jokowi Usai Serahkan 'Palu' Presidensi G20 ke India

Selain itu, tablet yang akan digunakan adalah tablet Advan, produk asli Indonesia dengan tingkat komponen dalam negeri (TKDN) sebesar 32,05%

Selanjutnya pulpen perak yang terbuat dari perak kadar 925, dengan ukiran motif batik yang mencerminkan keunggulan manusia, kesucian dan keselarasan dengan alam. Pulpen perak ini dikerjakan oleh pengrajin Kotagede yang telah meiliki tradisi turun-temurun dalam kerajinan perak bagi raja-raja Jawa.

Baca Juga: Lifebuoy x MNC Peduli Ajak Masyarakat Berbagi Kebaikan dengan Donasi Rambut, Catat Tanggalnya!

Cinderamata ketiga berupa hygiene kit pouch buatan Sikka, Maumere, sebuah kota kecil di Flores, Nusa Tenggara Timur. Pouch seni tradisional ini dibuat dengan cara dipilin dan diikat, serta memiliki motif dan warna lokal.

Terakhir, tumbler juga dijadikan Indonesia sebagai cinderamata. Tumbler ini dibuat secara handmade oleh UMKM di Jepara. Dibuat menggunakan kayu jati yang sesuai standarisasi perhutani dan “chemical free”. Pouch kanvan bermotif batik karya pengrajin batik di Semarang ini juga melengkapi tumbler tersebut.

Sentimen: positif (79.8%)