Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Seoul
Kasus: pengangguran
Tokoh Terkait
Sutradara Curhat Kisah di Balik Nama Karakter Squid Game
CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan
Sutradara Hwang Dong-hyuk mengungkapkan kisah di balik nama dua karakter utama Squid Game, Seong Gi-hoon dan Cho Sang-woo. Ia mengatakan nama itu dan kehidupan karakternya mencerminkan cerita pribadinya di dunia nyata.
Nama Seong Gi-hoon dan Cho Sang-woo dipilih menurut nama teman-teman lamanya. Sutradara Hwang Dong-hyuk bakan mengatakan mereka merupakan kloningan batinnya.
"Mereka (Gi-hoon dan Sang-woo) merupakan dua sisi hidup saya. Seperti Gi-hoon, saya dibesarkan ibu tunggal dengan permasalahan ekonomi di Ssangmun-dong," kata Hwang Dong-hyuk.
"Kemudian, seperti Sang-woo, saya juga kuliah di Seoul National University dan seluruh tetangga memuji saya dan memiliki ekspektasi yang tinggi pada saya," tuturnya seperti dilansir CNN pada Jumat (8/10).
Dalam Squid Game, karakter Seong Gi-hoon dan Cho Sang-woo diperankan aktor kawakan Lee Jung-jae dan Park Hae-soo. Kedua karakter itu merupakan sahabat sejak kecil yang ketika bertumbuh seperti memiliki beda nasib.
Cho Sang-woo merupakan lulusan Seoul National University dan bekerja di perusahaan besar. Ibunya selama ini hanya tahu Sang-woo sedang bertugas di luar negeri.
Sedangkan Gi-hoon merupakan pengangguran yang telah bercerai dari istrinya dan kehilangan hak asuh anak. Ia juga tinggal bersama ibunya yang bekerja sebagai pedagang di pasar.
Walau terlihat berbeda, nasib mempertemukan mereka kembali di sebuah tempat misterius di mana 456 orang yang terlilit utang berkumpul. Di sana, mereka diberi kesempatan mendapatkan 45,6 miliar won apabila memenangkan enam permainan.
Squid Game mendapatkan sambutan hangat dunia setelah dirilis di Netflix pada 17 September 2021. Squid Game pada Minggu (3/10) menempati peringkat pertama serial di lebih dari 90 negara.
Squid Game juga berpotensi menjadi serial Netflix berbahasa non-Inggris yang paling banyak ditonton. Chief Content Officer (COO) Netflix Ted Sarandos mengatakan penonton Squid Game melesat dalam waktu sembilan hari setelah rilis.
Tak hanya itu, dua pemeran utama Squid Game Lee Jung-jae dan Park Hae-soo juga membuat akun Instagram baru-baru ini. Mereka membagikan sejumlah foto di balik layar Squid Game.
Sedangkan Jung Ho-yeon, model yang debut akting dalam Squid Game, menjadi aktris Korea dengan pengikut paling banyak di Instagram. Dengan 17,4 juta pengikut, ia menyalip Song Hye-kyo yang memiliki 12 juta pengikut.
(chri/chri)[-]
Sentimen: positif (87.7%)