Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Toronto International Film Festival
Kab/Kota: Toronto
Kasus: covid-19
Tokoh Terkait
Film Yuni Tayang di Bioskop Mulai 9 Desember
CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan
Film garapan Sutradara Kamila Andini, Yuni, akan tayang di bioskop Indonesia dalam waktu dekat. Fourcolours Films merilis jadwal penayangan film tersebut bersamaan dengan teaser poster pada Jumat (8/10).
Teaser poster tersebut menampilkan karakter Yuni yang diperankan Arawinda Kirana. Teaser tersebut dibuat berlatar warna ungu.
Dalam teaser poster tersebut juga terdapat berbagai tulisan, di antaranya "Kapan Kawin?", "Lulus 100%", "Anaknya berapa?", "Sumur Dapur Kasur", dan "PE-REM-PU-AN".
"Senang akhirnya bisa merilis teaser poster Yuni sekaligus berbagi kabar kalau Yuni bisa ditemui di bioskop kesayangan kalian mulai 9 Desember 2021!" tulis pengumuman tersebut.
Film Yuni sebelumnya berhasil memenangkan penghargaan Platform Prize di Toronto International Film Festival 2021 pada Minggu (19/9).
Kamila Andini sebelumnya mengisahkan perjuangan menyelesaikan film ini di tengah pandemi, terutama bagian pascaproduksi yang terganggu akibat Covid-19.
Fase pasca-produksi film Yuni dilakukan paralel di sejumlah negara, termasuk pengerjaan musik di Perancis. Pandemi membuat hal tersebut harus digarap secara virtual.
"Harusnya mengerjakan musik di Prancis, suara di Singapura, grading di Thailand. Tapi kan karena pandemi jadi enggak bisa travel, akhirnya semua harus virtual, lewat laptop," tutur Kamila kepada CNNIndonesia.com, beberapa waktu lalu.
"Itu lumayan down dan frustrated banget sebenarnya. Tapi kan memang harus dijalani," ujarnya.
[Gambas:Instagram]
Film ini mengisahkan Yuni (Arawinda Kirana), seorang siswa SMA yang dikenal cerdas di sekolahnya. Gadis remaja ini memiliki impian besar yakni dapat melanjutkan pendidikannya hingga ke jenjang perkuliahan.
Namun jalan Yuni untuk meraih impian tersebut tidak mudah. Sebagai gadis yang tinggal di lingkungan yang masih memegang adat ketimuran ia diminta untuk segera menikah setelah lulus sekolah. Akan tetapi Yuni tidak bergeming. Ia tetap bertekad untuk mengejar impiannya.
Ia bahkan menolak lamaran dari dua pria yang tak dikenal. Rupanya, penolakan itu memicu gosip tentang mitos bahwa seorang perempuan yang menolak tiga lamaran tidak akan pernah menikah.
Hal yang tak diinginkan pun terjadi. Yuni semakin tertekan ketika muncul pria ketiga yang datang melamarnya. Yuni pun harus memilih antara mempercayai mitos atau mengejar impiannya.
Selain Arawinda Kirana, film Yuni juga dibintangi oleh sejumlah aktor muda Indonesia seperti Kevin Ardilova, dan Dimas Aditya.
Film ini juga menampilkan sederet bintang kenamaan lain seperti Marissa Anita, Asmara Abigail, Muhammad Khan, Nazla Thoyib, Neneng Risma, Vania Aurell, Boah Sartika, Anne Yasmine, Toto ST. Radik, Mian Tiara, Ayu Laksmi, dan Sekar Sari.
(fby/end)[-]
Sentimen: positif (79%)