Sentimen
Negatif (65%)
11 Nov 2022 : 04.12
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Kasus: korupsi

Lee Joon-gi Jadi Jaksa Muda di Drama Again My Life

11 Nov 2022 : 11.12 Views 1

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan

Lee Joon-gi Jadi Jaksa Muda di Drama Again My Life
Jakarta, CNN Indonesia --

Lee Joon-gi dan Kim Ji-eun dikonfirmasi membintangi drama Korea baru bertajuk Again My Life. Drama ini diangkat dari novel karya Lee Hae-nal yang juga telah dirilis dalam bentuk webtun.

Namoo Actor, agensi yang menaungi Lee Joon-gi dan HB Entertainment, agensi yang menaungi Kim Ji-eun mengonfirmasi kabar tersebut pada Selasa (5/10).

Lee Joon-gi akan berperan sebagai Kim Hee-woo, jaksa muda yang mendapat kesempatan kedua setelah gagal menuntut politisi yang korupsi.

-

-

Di bangku sekolah ia kerap mendapatkan nilai terendah. Kim Hee-woo juga tiga kali mengikuti ujian masuk sekolah hukum.

Setelah melakukan wajib militer, ia hidup sebagai atlet seni bela diri. Ia kemudian berhasil lulus ujian pengacara.

Namun, ia dibunuh secara secara tidak adil saat menyelidiki kasus korupsi seorang politisi bernama Jo Tae-sop. Ia tiba-tiba mendapatkan kesempatan hidup lagi.

Aktris Kim Ji-eun akan berperan sebagai Kim Hee-ah, putri bungsu dari CEO Cheonha Grup. Ia merupakan sosok yang hampir sempurna. Ia jenius dan memiliki kepribadian yang santai.

Drama ini disutradarai Han Chul-soo yang sebelumnya menggarap My Little Baby (2016) dan Graceful Family (2019).

Seperti dilansir Xports News via Naver pada Selasa (5/10), Again My Life akan rilis pada April 2022.

Lee Joon-gi mulai debut pada 2001 sebagai model dari merek So Basic. Ia kemudian muncul di beberapa iklan dan video musik. Pada 20004, ia memulai karier akting dalam drama Star's Echo.

Ia kemudian membintangi sejumlah film dan drama, termasuk Flower of Evil (2020), Criminal Minds (2017), Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016), Never Said Goodbye (2016), May 18 (2007), dan Fly, Daddy, Fly (2006).

Sementara itu, Kim Ji-eun memulai debut akting pada 2014 dengan membintangi film Hot Young Bloods. Ia kemudian membintangi sejumlah film dan drama termasuk The Veil (2021), Long Live The King (2019), Doctor Prisoner (2019), Lovely Horribly (2018), dan The Drug King (2018).

(fby/fjr)

[-]

Sentimen: negatif (65.3%)