Sentimen
Positif (93%)
10 Nov 2022 : 12.22
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Yamaha

Kab/Kota: Lombok

Toprak Saat Tiba di Indonesia Jelang WSBK Mandalika: Selamun Aleykum

10 Nov 2022 : 19.22 Views 1

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

Toprak Saat Tiba di Indonesia Jelang WSBK Mandalika: Selamun Aleykum
Jakarta, CNN Indonesia --

Juara dunia WSBK Toprak Razgatlioglu sudah tiba di Lombok jelang balapan di Sirkuit Mandalika pada akhir pekan mendatang dan memberi salam lewat akun Instagram.

Toprak yang meraih gelar pada tahun lalu di Sirkuit Mandalika kali ini datang ke Indonesia dengan terancam kehilangan mahkota juara.

Kendati demikian Toprak tetap antusias menjalani balapan di loka balap yang tahun lalu menghadirkan cerita indah baginya.

-

-

Tiba di Jakarta, Toprak mengunggah InstaStory gambar dan tulisan 'Selamat Datang' dan 'Selamun Aleykum'.

Setelah itu, lebih kurang 12 jam kemudian atau pada Kamis (10/11) pagi, Toprak mengunggah tulisan 'Lombok' yang terdapat di Bandar Udara Internasional Lombok.

Toprak lantas memamerkan kudapan sambutan yang didapat dari hotel tempat ia menginap dan menampilkan foto sedang bersantai di pinggir kolam renang.

InstaStory Toprak Razgatlioglu saat tiba di Indonesia jelang WSBK Mandalika 2022. (tangkapan layar InstaStory @Toprak_tr54)

Dalam keterangan resmi yang dikutip dari situs resmi tim Pata Yamaha, Toprak menyatakan target meraih kemenangan dalam tiga balapan di WSBK Mandalika 2022 tanpa memandang situasi di klasemen.

Saat ini Toprak tertinggal 82 poin dari Alvaro Bautista yang menghuni puncak klasemen pembalap WSBK 2022.

Dengan kondisi tersebut, Toprak rawan kehilangan gelar juara dunia. Bahkan ada hitung-hitungan yang memastikan Bautista bisa menjadi juara pada race pertama di WSBK Mandalika 2022.

Jika Bautista finis pertama dan Toprak hanya menempati peringkat kedelapan di race pertama, maka gelar juara sudah pasti akan menjadi milik pembalap Spanyol tersebut.

[-]

(nva/jal)

Sentimen: positif (93.4%)