Sentimen
Positif (99%)
9 Nov 2022 : 03.53

Resmi Melantai, Saham Raja Properti IKN Terbang Tinggi

9 Nov 2022 : 10.53 Views 1

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: Ekonomi

Resmi Melantai, Saham Raja Properti IKN Terbang Tinggi

Jakarta, CNBC Indonesia - Emiten properti pemilik Balikpapan Super Block, PT Wulandari Bangun Laksana Tbk (BSBK) resmi mencatatkan sahamnya di lantai Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan melepas sebanyak 2,75 miliar saham melalui penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) dengan Harga penawaran sebesar Rp 100 per saham.

PT Artha Sekuritas Indonesia bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek dalam Penawaran Umum Perdana Saham Perseroan (IPO) ini.

Dalam debut perdananya, saham BSBK naik 35% dari harga penasaran menjadi sebesar Rp 135 per saham, dengan kapitalisasi pasar sebesar Rp 3,39 triliun.

-

-

Direktur Wulandari Bangun Laksana Leonardus Suratman mengatakan, perseroan akan mengambil peluang di Ibu Kota Negara (IKN) dengan menghadirkan kawasan hunian eksklusif yang diharapkan dapat menarik minat investor.

"Kami hadirkan kawasan terbaik, berbeda, dan inovatif, serta menjadi icon lifestyle baru. Kami hardikan kawasan fasilitas lengkap bertaraf internasional, ada supermarket, Mall, sekolah internasional, yunian keluarga eksklusif, tempat rekreasi, watterboom dan sport center," ungkapnya di gedung BEI Jakarta, Selasa (8/11/2022).

Bersamaan dalam IPO, Perseroan juga akan melaksanakan konversi utang kepada kreditur sebesar Rp 234,17 miliar dengan harga konversi yang sama dengan Harga Penawaran yaitu Rp 100 per saham sehingga kreditur akan mendapatkan saham baru sebanyak 2,34 miliar.

Perseroan juga menerbitkan Waran Seri I yang diberikan secara cuma-cuma sebagai insentif bagi kreditur dan calon investor yang membeli saham dalam Penawaran Umum Perseroan ini. Setiap pemegang 100 saham baru Perseroan berhak memperoleh 137 waran memberikan hak kepada pemegang untuk membeli 1 saham baru

Perseroan yang dikeluarkan dalam portepel. Waran yang diterbitkan mempunyai jangka waktu selama 1 tahun sejak pencatatan. Harga pelaksanaan waran sebesar Rp 125,- per lembar. Dana yang diperoleh dari pelaksanaan waran seri I, apabila dilaksanakan oleh pemegang saham, sebesar Rp 200 miliar akan digunakan untuk pembayaran utang pokok ke PT BPD Kalimatan Timur dan Kalimantan Utara dan sisa dana yang diperoleh akan dipergunakan untuk modal kerja Perseroan. Masa berlaku pelaksanaan waran mulai tanggal 08 Mei 2023 sampai dengan 07 November 2023.

Saham yang ditawarkan dalam rangka penawaran umum dan pelaksanaan hasil konversi hutang memberikan hak yang sama dan sederajat kepada pemegangnya dalam segala hal, sama seperti pemegang saham lainnya.

Target dana yang diperoleh dari hasil IPO ini sebesar Rp 275 miliar setelah dikurangi dengan biaya IPO, rencananya akan digunakan sekitar sebesar Rp 100 miliar untuk pembelian tanah seluas sekitar 1,2 hektar di wilayah kota Balikpapan dan sekitarnya.

Pembelian tanah akan meningkatkan jumlah land bank yang telah dimiliki Perseroan saat ini sehingga dapat mendukung rencana ekspansi Perseroan di masa yang akan datang untuk menangkap peluang bisnis dari pengembangan Ibukota Negara (IKN). sedangkan sisa nya akan digunakan untuk operasional dan modal kerja Perseroan.


[-]

-

IHSG Balas Dendam, tapi Apa Kuat ke 7.000 Lagi?
(rob/ayh)

Sentimen: positif (99.6%)