6,1 Juta Wajib Pajak Sudah Lapor SPT Per 14 Maret 2022
CNNindonesia.com Jenis Media: Ekonomi
Direktorat Jenderal Pajak (DJP) mencatat 6,1 juta wajib pajak melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) tahunan pajak penghasilan (PPh) 2021 hingga Senin (14/3) ini.
Mayoritas dari mereka melapor secara online atau e-filing.
Data DJP mencatat dari jumlah tersebut, SPT yang dilaporkan terdiri dari 183.267 SPT wajib pajak badan dan 5,92 juta SPT dari wajib pajak orang pribadi.
Adapun dari target rasio kepatuhan penyampaian SPT Tahunan sebesar 80 persen pada 2022, hingga 14 Maret ini telah tercapai sebesar 32,12 persen.
Untuk diketahui, Surat Pemberitahuan (SPT) adalah surat yang digunakan Wajib Pajak untuk melaporkan penghitungan dan/atau pembayaran pajak, objek pajak dan/atau bukan objek pajak, dan/atau harta dan kewajiban sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan.
Dalam mengajak masyarakat melaporkan SPT mereka, Presiden Jokowi, Wakil Presiden Ma'ruf Amin, hingga sederet menteri Kabinet Indonesia Maju ramai-ramai memamerkan laporan SPT mereka.
Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan dari jajaran menteri yang sudah lapor, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan merupakan menteri paling tajir dengan jumlah pajak penghasilan (PPh) 35 persen.
Menelusuri situs elhkpn.kpk.go.id, Selasa (8/3), Luhut tercatat memiliki total kekayaan senilai Rp745,18 miliar.
[-]
(dzu/agt)
Sentimen: positif (72.7%)