Sentimen
Negatif (91%)
8 Nov 2022 : 21.27
Informasi Tambahan

Kasus: zona merah

Beda Nasib Antara yang Pegang Saham IPO & Batu Bara Hari Ini

9 Nov 2022 : 04.27 Views 1

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: Ekonomi

Beda Nasib Antara yang Pegang Saham IPO & Batu Bara Hari Ini

Jakarta, CNBC Indonesia - Saham PT Adaro Energy Tbk (ADRO) turun 1,57% ke level Rp 3.770 per saham pada pukul 10.51 berdasarkan data RTI. Bahkan, penurunan ini membuat saham ADRO masuk sebagai salah satu saham top losers.

ADRO tidak sendiri. Sejumlah saham pemain besar di sektor batu bara lainnya juga kembali berguguran hari ini.

- Indo Tambangraya Megah (ITMG) turun 1,15% atau setara 500 poin ke level Rp 43.075 per saham.

-

-

- Bukit Asam (PTBA) turun 1,57% atau setara 60 poin ke lebel Rp 3.780 per saham.

- Indika Energy (INDY) turun 2,27% atau setara 70 poin ke level Rp 3.020 per saham.

Namun, tidak semua saham batu bara rontok. Salah satunya, saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) yang justru menguat 7 poin atau setara 3,93% ke level Rp 185 per saham.

Penurunan mayoritas saham batu bara hari ini tak lepas dari penurunan harga komoditas itu di pasar global. Harga batu bara kontrak Desember di pasar ICE Newcastle ditutup di US$ 334,55 per ton. Harganya turun ambruk 4,14 % dibandingkan perdagangan hari sebelumnya.

Harga tersebut adalah yang terendah sejak 14 Juni 2022 atau nyaris dalam lima bulan terakhir. Pelemahan kemarin juga memperpanjang catatan negatif batu bara yang sudah berada di zona merah sejak Kamis pekan lalu atau tiga hari terakhir.

Dalam sepekan, harga batu bara sudah ambruk 6,1% secara point to point. Harga pasir hitam juga sudah ambles 12% dalam sebulan tetapi masih melesat 104% dalam setahun.


Saham IPO Melesat

Enam emiten resmi mencatatkan sahamnya (listing) di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, Selasa (8/11/2022). Empat diantaranya mencatat kenaikan harga saham tertinggi, bahkan kompak menempati jajaran top gainers harian.
Berdasarkan data RTI, berikut empat saham pendatang baru yang berada di posisi teratas.

1. Wulandari Bangun Laksana (BSBK) naik 35% ke Rp 135 per saham.

2. Citra Borneo Utama (CBUT) naik 22,46% ke Rp 845 per saham.

3. Jayamas Medica Industri (OMED)naik 18,63% ke Rp 139 per saham.

4. Menthobi Karyatama Raya (MKTR) naik 16,67% ke Rp 139 per saham.

Seperti diketahui, selain empat perusahaan tersebut, ada dua lagi dua perusahaan yang listing. Keduanya adalah, PT Famon Awal Bros Sedaya Ybk (PRAY) dan PT Global Digital Niaga Tbk (BELI).


[-]

-

To The Moon! Siap-Siap Batu Bara Bisa Pecah Rekor Lagi
(dhf/dhf)

Sentimen: negatif (91.4%)