Sentimen
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Toyota
Tokoh Terkait
BEV Toyota yang Digunakan di KTT G20 akan Segera Dipasarkan, Segini Prakiraan Harganya
Republika.co.id Jenis Media: Otomotif
Toyota ingin menegaskan komitmenya untuk ikut mendorong penerapan BEV di Indonesia
REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Dalam G20 yang digelar di Bali, Toyota ikut berkontribusi dengan meminjamkan Toyota BZ4X. Mobil battery electric vehicle (BEV) itu pun akan segera dipasarkan di Indonesia oleh PT Toyota-Astra Motor (TAM).
Dalam undangan kepada Republika.co.id, mobil listrik dalam format SUV itu akan diluncurkan pada Kamis (10/11/2022). Lewat peluncuran ini, artinya Toyota ingin menegaskan komitmenya untuk ikut mendorong penerapan BEV di Indonesia. Karena, selama ini, pabrikan Jepang itu hanya memasarkan kendaraan elekstrifikasi di Indonesia lewat produk hybrid.
Tapi, TAM telah memasarkan BEV lewat produk Lexus UX 300e. Marketing Director TAM, Anton Jimmi Suwandy mengatakan, Toyota BZ4X hadir sebagai produk yang bisa memperluas opsi konsumen yang membutuhkan kendaraan listrik yang fungsional. Diperkirakan harga kendaraan listrik ini dipasarkan di bawah Rp 1 miliar perunitnya.
"Sesuai dengan identitas brand, produk BEV dari Lexus hadir sebagai produk dengan spesiifikasi yang lebih mewah. Sementara Toyota BZ4X hadir sebagai BEV yang lebih fungsional," kata Anton kepada Republika.co.id saat dijumpai dalam seremoni serah terima kendaraan resmi G20 yang digelar di Jakarta beberapa waktu lalu.
Dengan beragam strategi ini, Toyota pun meyakini akan mampu memberi kontribusi dalam mendorong penerapan BEV. Di Indonesia sendiri, Toyota merupakan brand pertama yang menghadirkan kendaraan elektrifikasi di Indonesia dengan mendatangkan Toyota Prius Hybrid pada 2009 dan Lexus LS600h pada 2010.
Hingga saat ini, Toyota telah memasarkan 10 model kendaraan elektrifikasi di Indonesia mulai dari hybrid hingga full listrik dimana secara total telah membukukan penjualan lebih dari 6.800 unit. Dari total penjualan kendaraan ramah lingkungan ini, Toyota telah berhasil mengurangi lebih dari 7.000 metrik ton emisi karbon di Indonesia.
Saat ini, sejumlah kendaraan elektrifikasi yang telah dipasarkan diantaranya adalah C-HR Hybrid, Corolla Altis Hybrid, Corolla Cross Hybrid dan New Camry Hybrid. Beragam produk canggih itu dipasarkan dengan harga mulai dari Rp 540 juta hingga Rp 870 juta.
Sentimen: positif (98.5%)