GANDA campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati belum lama ini menyabet gelar juara Hylo Open 2022. Usai memastikan satu gelar, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Rionny Mainaky mengatakan tak banyak evaluasi untuk kedua pemain tersebut.
Rehan Naufal/Lisa Ayu menyabet gelar juara Hylo Open 2022 di Saarlandhalle, Jerman, Minggu, 6 November 2022. Rehan Naufal/Lisa Ayu mengunci gelar tersebut setelah mengalahkan wakil China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping dalam dua gim langsung 21-17 dan 21-15.
Performa Rehan Naufal/Lisa Ayu dalam rangkaian turnamen Eropa boleh dibilang terus mengalami peningkatan. Sebelumnya, ganda campuran ranking 26 dunia ini juga berhasil menembus semifinal French Open 2022. Sayangnya, mereka harus tunduk dari pasangan Belanda, Robin Tabeling/Selena Piek.
Akan tetapi, Rehan Naufal/Lisa Ayu tidak larut dalam kekalahan dan langsung bangkit bersiap untuk Hylo Open 2022. Hasilnya manis, keduanya meraih gelar juara untuk pertama kalinya di level senior, sekaligus mengakhiri puasa gelar ganda campuran Indonesia.
Rionny Mainaky mengatakan terkesan dengan permainan keduanya. Baginya, Rehan Naufal/Lisa Ayu bermain percaya diri, tenang, dan menerapkan instruksi pelatih dengan sangat baik. Oleh sebab itu, Rehan Naufal/Lisa Ayu tidak banyak mendapatkan evaluasi dari PBSI.
“Menyangkut evaluasi performa Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang jadi juara ganda campuran, saya katakan bahwa penampilan mereka sangat baik dan bisa menerapkan instruksi coach dengan tenang,” kata Rionny Mainaky dikutip dari rilis resmi PBSI, Selasa (8/11/2022).