70 Rumah di Ngaliyan Semarang Dilanda Banjir Bandang
Kumparan.com Jenis Media: News
Puluhan rumah di Perumahan Wahyu Utomo, Kelurahan Tambak Aji Kota Semarang diterjang banjir badang pada Minggu (6/11) malam.
Camat Ngaliyan Winarsono mengatakan, ada sekitar 70 KK yang terdampak banjir. Meski sudah surut, namun beberapa rumah mengalami kerusakan. Selain itu, sejumlah kendaraan hilang terbawa air.
"Sempat banjir 2 jam. Di Wahyu Utomo ada 50-70 rumah sekitar 70 KK yang terdampak," ujar Winarsono kepada wartawan, Senin (7/11).
Ia menjelaskan, banjir diduga akibat luapan Sungai Sangihas setelah hujan deras yang terjadi kemarin.
"Pemukiman di bagian bawah sehingga bagian bawahnya ada aliran air deras bawa lumpur, masuk ke rumah dan fasilitas jalan," jelas dia.
Sementara itu, seorang warga bernama Hernowo mengatakan, rumahnya mengalami kerusakan cukup parah. Ia juga kehilangan surat berharganya.
"Rumah rusak parah, bagian belakangnya jebol semua. Saya sama istri tidur di pos satpam. KTP juga hilang," kata dia.
Ia berharap ada bantuan pemerintah bagi masyarakat yang terdampak banjir. Apalagi musibah ini bukan kali pertama.
Sentimen: positif (64%)