Sentimen
Netral (66%)
6 Nov 2022 : 06.14

4 Fakta IHSG Sepekan Melemah, Volume Transaksi Harian Turun 6,35% : Okezone Economy

6 Nov 2022 : 06.14 Views 1

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Ekonomi

4 Fakta IHSG Sepekan Melemah, Volume Transaksi Harian Turun 6,35% : Okezone Economy

 JAKARTA – Data perdagangan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 31 Oktober hingga 4 November 2022 kembali ditutup bervariasi.

Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami perubahan 0,15% atau berada pada level 7.045,527 dari 7.056,040 pada penutupan pekan sebelumnya.

Berikut fakta IHSG sepekan yang dirangkum Okezone di Jakarta, Minggu (6/11/2022).

1. Volume Transaksi Harian Turun 6,35%

Perubahan sebesar 6,35% terjadi pada rata-rata volume transaksi Bursa menjadi 20,651 miliar saham dari 22,052 miliar saham pada pekan lalu.

2. Nilai Transaksi Harian Naik 2,62%

Peningkatan terjadi pada rata-rata nilai transaksi harian Bursa sebesar 2,62% menjadi Rp13,352 triliun dari Rp13,011 triliun pada pekan lalu.

Sementara, investor asing pada Jumat (4/11/2022) mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp186,50 miliar dan sepanjang tahun 2022 investor asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp80,424 triliun.

3. Nilai Kapitalisasi Pasar Turun 0,27%

Kemudian, perubahan turut terjadi pada kapitalisasi pasar Bursa sebesar 0,27% menjadi Rp9.342,695 triliun dari Rp9.368,322 triliun pada pekan yang lalu.

4. Rata-Rata Frekuensi Transaksi Bursa Turun 1,98%

Rata-rata frekuensi transaksi harian Bursa juga mengalami perubahan sebesar 1,98% menjadi 1.195.583 transaksi selama sepekan dari 1.219.787 transaksi pada pekan sebelumnya.

Sentimen: netral (66.7%)