Sentimen
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Ferrari
Kab/Kota: Bekasi, Solo
Tokoh Terkait
Maksimal Hilang Bola Tiga Kali
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Jakarta, CNN Indonesia --
Shin Tae Yong (STY) memerintahkan semua pemain Timnas Indonesia U-20 untuk mengurangi jumlah kesalahan umpan dalam pertandingan.
Dalam analisis pelatih asal Korea Selatan itu pemain masih sering melakukan kesalahan elementer. Umpan yang dilepas ke kawan tak tepat sasaran sehingga dengan mudah bisa dikuasai oleh lawan.
Zanadin Fariz, gelandang Indonesia U-20, menyebut perintah itu sangat ditekankan Shin. Tak hanya seusai pertandingan, sebelum latihan pun pelatih 52 tahun itu mengingatkan pemain agar mengurangi salah umpan.
"Kalau evaluasi coach Shin Tae Yong selalu bilang harus lebih fokus dalam pertandingan, konsentrasi, kurang-kurangi hilang bola. Maksimal hilang bola tiga kali," ucap Zanadin dilansir dari PSSI.
Pemain asal Bekasi yang kini membela Persis Solo tersebut mengakui masih banyak evaluasi yang harus dilakukan pemain selama pemusatan latihan di Turki. Selama tiga pekan di Turki empat laga uji coba telah dilakoni.
Indonesia U-20 menang 2-1 atas Cakallikli Spor pada 24 Oktober, lantas kalah 1-2 dari Turki U-29 pada 26 Oktober. Setelah itu Muhammad Ferrari dan kawan-kawan menang 3-1 atas Moldova (1/11).
[-]
Adapun dalam laga terakhir melawan Moldova, Jumat (4/11) berakhir dengan skor kacamata. Dalam laga ini Shin menurunkan pemain pelapis pada babak pertama dan memasukkan pemain inti pada babak kedua.
"Menurut saya sebenarnya teman-teman cukup baik dan bagus dalam pertandingan tadi [melawan Moldova]. Kurangnya mungkin terlalu banyak hilang bola mungkin," kata Zanadin selepas pertandingan.
Terlepas dari itu, segenap pemain Timnas Indonesia U-20 disebut Zanadin telah meningkat pesat. Selain fisik yang makin bugar, mentalitas pemain semakin kukuh, serta pemahaman strategi makin matang.
"Perkembangan tim sudah cukup membaik selama tiga minggu ini, terus juga fisik sudah mulai baik, dan juga pemain mengikuti arahan coach Shin dan siap bertanding di pertandingan-pertandingan selanjutnya," ujarnya.
(rhr)
Sentimen: netral (66.3%)