Sentimen
Netral (86%)
3 Nov 2022 : 06.00
Informasi Tambahan

Institusi: Universitas Indonesia

Kab/Kota: Malang

Dari Jualan Telur, Bu Djoko Sukses Lahirkan Blue Bird

3 Nov 2022 : 13.00 Views 1

Detik.com Detik.com Jenis Media: Ekonomi

Dari Jualan Telur, Bu Djoko Sukses Lahirkan Blue Bird
Jakarta -

Taksi Blue Bird kini telah menjadi moda transportasi yang dikenal banyak orang. Dengan logo burung biru, taksi Blue Bird seolah menjadi raja jalanan karena mudah ditemui di berbagai tempat.

Lahirnya Blue Bird sendiri melewati proses yang panjang. Perusahaan ini didirikan Mutiara Siti Fatimah Djokosoetono atau akrab disapa Bu Djoko setelah menjalani berbagai bisnis dari jualan batik keliling hingga berdagang telur.

"Blue Bird didirikan oleh wanita yang memang berusaha menghidupi keluarganya dengan tujuan misinya menjadi pilar utama untuk menghasilkan uang. Sebelum mendirikan Blue Bird, kegiatan yang dilakukan menjadi guru di sekolah hukum, berjualan batik dan telur," kata Direktur Utama Blue Bird, Sigit Djokosoetono dalam catatan detikcom Agustus 2022 lalu.

-

-


Mutiara Siti Fatimah Djokosoetono lahir di Malang 17 Oktober 1921. Mutiara Siti lahir dengan keadaan keluarga yang berkecukupan. Namun keadaan itu berubah saat Mutiara Siti umur 5 tahun di mana orang tuanya jatuh bangkrut.


Dikutip dari buku 'Sang Burung Biru' penulis Alberthiene Endah, saat bangkrut Mutiara harus makan apa adanya, memakai pakaian seadanya, bahkan Mutiara tidak pernah mendapatkan uang jajan.

Namun, Mutiara yang tidak menyerah akan keadaannya dan terus berusaha untuk bisa bersekolah. Pada tahun 1930-an, Mutiara lulus Sekolah Guru Belanda atau Eropese Kweekschool. Pada jenjang perkuliahan Mutiara memilih untuk masuk Fakultas Hukum di Universitas Indonesia.

Bersambung ke halaman selanjutnya.

Sentimen: netral (86.5%)