Tim Produksi Bantah Tudingan Squid Game Bocorkan Rekening
CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan
Artikel ini mengandung beberan/spoiler.
Tim produksi Squid Game buka suara terkait tudingan membocorkan nomor rekening asli di serial tersebut. Mereka mengatakan nomor rekening yang terpampang nyata di layar kaca itu sudah atas izin pemilik rekening.
"Nomor rekening tabungan yang digunakan itu (ditampilkan) setelah bernegosiasi dengan pemilik akun ketika proses produksi," kata perwakilan tim produksi seperti dilansir OSEN, Senin (27/9).
Ini menjadi tudingan terbaru yang menjerat Squid Game usai tayang pada Jumat (17/9). Tudingan itu muncul setelah banyak warganet selesai menonton seluruh episode serial tersebut.
Dalam episode terakhir Squid Game, Seong Gi-hoon (Lee Jung-jae) mencoba mengecek tabungan dari kartu yang diberikan usai menjadi pemenang enam permainan. Ia kemudian mencoba mengambil 10 ribu won atau sekitar Rp120 ribu (1won=Rp12,1).
Setelah mengambil uang itu, layar ATM menunjukkan sisa uangnya yakni 45,599 miliar won. Layar ATM yang sama juga menampilkan nomor rekening tabungan itu.
Seperti dilansir Wikitree, sejumlah netizen penasaran dan mencoba mengecek nomor rekening tersebut riil atau tidak, sama seperti ketika mencoba mengecek nomor telepon yang diperlihatkan di kartu nama dalam serial itu.
Beberapa dari mereka bahkan mencoba mengirimkan uang ke nomor rekening tersebut. Dari sana mereka mengetahui bahwa nomor rekening itu asli dan masih aktif atas nama Lee.
Mereka pun menuding tim produksi menggunakan nomor rekening itu tanpa izin sang pemilik. Namun, tudingan itu kini dibantah tim produksi.
Squid Game secara garis besar mengisahkan 456 orang terlilit utang yang diberi kesempatan melunasi dan memiliki kehidupan yang lebih baik, di antara mereka ada Seong Gi-hoon (Lee Jung-jae), Cho Sang-woo (Park Hae-soo), dan Kang Sae-byeok (Jung Ho-yeon).
Mereka akan mendapatkan 45,6 miliar won jika menyelesaikan enam babak permainan. Namun mereka sama sekali tidak tahu apa yang akan mainkan dengan alasan keadilan dan kesempatan yang sama bagi semua orang.
Seluruh kisah itu disajikan dalam sembilan episode Squid Game yang bisa ditonton di Netflix.
(chri/chri)[-]
Sentimen: positif (99.9%)