Sentimen
Positif (86%)
2 Nov 2022 : 14.26
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

Tokoh Terkait

Shyalimar Malik Kagum Batik Jadi Warisan Budaya Dunia, Titip Pesan Ini ke Zilenial

2 Nov 2022 : 21.26 Views 1

Detik.com Detik.com Jenis Media: Hiburan

Shyalimar Malik Kagum Batik Jadi Warisan Budaya Dunia, Titip Pesan Ini ke Zilenial
Jakarta -

Shyalimar Malik menghadiri pameran Digdaya Wastra di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat. Ia diundang oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.

Tak sendiri, Shyalimar Malik datang bersama kekasihnya, Eric Syafutra. Keduanya menggunakan pakaian formal sebagai bentuk acara peringatan 13 tahun batik menjadi warisan budaya dunia.

Shyalimar Malik tak nyangka bisa diundang ke acara tersebut. Ia merasa senang ketika berada di situ.

-

-

"Jadi aku diundang ke acara peringatan 13 tahun ditetapkannya batik sebagai warisan kemanusiaan untuk budaya lisan dan nonbendawi oleh UNESCO. Seru sih aku nggak nyangka bisa diundang," kata Shyalimar Malik ketika dihubungi melalui sambungan telepon.

Cucu wakil presiden Adam Malik itu jadi banyak tahu soal ragam batik yang ada di Indonesia. Shyalimar Malik jadi sadar betapa pentingnya melestarikan kerajinan tangan asli Tanah Air tersebut.

"Cukup kagum sih lihat banyak batik-batik keren yang dijadikan pameran. Aku juga banyak mempelajari tentang batik juga di sana," ucap Shyalimar Malik.

"Aku yang masih dalam kategori generasi muda tuh jadi sadar, betapa pentingnya aku mempelajari tentang batik dan tidak malu menggunakannya. Karena makai batik itu kita masih bisa terlihat keren kok. Aku cuma mau bilang ke generasi muda, jangan lupakan budaya dan sejarah Indonesia," tukas wanita 30 tahun itu.

Seperti diketahui, UNESCO resmi menetapkan batik sebagai Warisan Budaya Bukan Benda. Batik pun masuk ke dalam bagian dari 76 seni dan tradisi dari 27 negara. Proses peresmiannya berlangsung di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab pada tanggal 2 Oktober 2009.

Simak Video "Wanita Indonesia Ini Konsisten Kenalkan Batik ke Dunia"
[-]
(hnh/mau)

Sentimen: positif (86.5%)