Komentar di FB Berujung Penangkapan Mantu Eks Bos Junta Myanmar
Detik.com Jenis Media: News
Diketahui bahwa awal bulan ini, Nay memposting komentar soal meninggalnya anggota terkemuka Liga Nasional untuk Demokrasi (NLD), partai yang dipimpin oleh Aung San Suu Kyi yang ditahan sejak kudeta militer terjadi tiga tahun lalu.
Dalam komentarnya, Nay mengatakan dirinya "mendoakan" Zaw Myint Maung agar "dilahirkan kembali di negara yang memperlakukan manusia sebagai manusia".
Pekan lalu, kelompok penelitian pro-demokrasi, Freedom House, yang didanai oleh Kongres Amerika Serikat (AS) menilai Myanmar setara dengan China dalam hal kebebasan internet terburuk di dunia.
Penindakan keras oleh junta Myanmar teradap perbedaan pendapat telah menjerat beberapa mantan petinggi militer. Tahun lalu, mantan Menteri Informasi Ye Htut dihukum 10 tahun penjara atas dakwaan penghasutan terhadap militer, beberapa pekan usai dia ditangkap atas tuduhan menyebarkan "informasi salah" di media sosial.
(rdp/rdp)
Sentimen: negatif (65.3%)