Sentimen
Positif (33%)
24 Okt 2024 : 13.19
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Tokoh Terkait
Amiruddin

Amiruddin

Debat Perdana, KPU Pangkep Harap Partisipasi Pemilih Meningkat

24 Okt 2024 : 20.19 Views 1

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Politik

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) akan menggelar Debat Publik Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Pangkep pada Kamis, 24 Oktober 2024. Acara tersebut dijadwalkan berlangsung di Hotel Four Points by Sheraton, Makassar.

Ketua KPU Pangkep, Ichlas, menjelaskan bahwa debat perdana ini akan menjadi kesempatan bagi para pasangan calon (Paslon) untuk menyampaikan visi, misi, dan program kepada masyarakat Pangkep.

“Debat Perdana, kami dari KPU akan memberikan kesempatan kepada Paslon bupati dan wakil bupati Pangkep menyampaikan visi misi program kepada khalayak,” ujar Ichlas, Kamis (24/10/2024).

Lebih lanjut, Ichlas menekankan bahwa salah satu tujuan utama dari debat publik ini adalah untuk meningkatkan partisipasi pemilih.

Ia berharap melalui penyampaian materi dan program yang jelas dari para Paslon, masyarakat bisa mendapatkan pendidikan politik yang baik dan menentukan pilihan dengan lebih bijak.

"Debat publik ini salah satu bentuk kampanye dan memberikan pendidikan politik ke masyarakat, bagaimana mereka menentukan pilihan dengan materi dan muatan dari Paslon," jelasnya.

Adapun Paslon yang akan berkompetisi dalam Pilkada Pangkep 2024 adalah sebagai berikut:

Nomor urut 1: Muhammad Yusran Lalogau dan Abdurrahman Assegaf (Paslon MYL-ARA) Nomor urut 2: dr Nusawarta dan Sofyan Razak (Paslon dr Cua-Sofyan) Nomor urut 3: Andi Muhammad Khaerul Akbar dan Amiruddin

Dengan adanya debat ini, KPU berharap masyarakat Pangkep lebih terlibat dalam proses pemilihan dan angka partisipasi pemilih bisa meningkat signifikan.

Tema debat perdana ini memuat tata kelola pemerintahan, pembangunan yang berkeadilan dan berkelanjutan, digitalisasi, pelayanan publik, dan hukum

Sentimen: positif (33.3%)