Sentimen
Positif (96%)
22 Okt 2024 : 21.05

JA Burhanuddin Terima Kunjungan Menteri Ara Bahas Lahan Sitaan untuk Jadi Pemukiman Rakyat

Bisnis.com Bisnis.com Jenis Media: Nasional

22 Okt 2024 : 21.05

Bisnis.com, JAKARTA - Jaksa Agung (JA) ST Burhanuddin menerima kunjungan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Maruarar Sirait untuk membahas pengadaan lahan untuk permukiman rakyat.

Burhanuddin mengatakan, Kementerian yang dipimpin Maruarar itu ditugaskan untuk membangung pemukiman rakyat sebanyak 5 juta rumah. 

Dalam hal ini, JA mengaku dapat membantu program itu lahan melalui penyediaan tanah yang telah disita korps Adhyaksa dalam saat menangani perkara.

"Kejaksaan menaungi beberapa tanah sitaan negara, oleh karenanya kami akan sinergikan dengan Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman agar tanah-tanah tersebut dapat digunakan untuk kepentingan rakyat," ujarnya di Kejagung, Selasa (22/10/2024).

Namun, kata JA, penyediaan lahan itu tetap memerlukan waktu lantaran harus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait. 

Meskipun begitu, Burhanuddin menegaskan bahwa pihaknya akan memberikan kejelasan soal luas tanah yang dapat disediakan dalam waktu dekat.

"Kita sudah memulainya, hari ini kita memulainya dan insyaallah tidak terlalu lama lagi kita ada kejelasan berapa hektare yang dapat kami serahkan kepada Bapak Menteri perumahan Rakyat," tambahnya.

Di lain sisi, Maruarar atau Ara sapaan akrabnya mengatakan bahwa Presiden Prabowo Subianto telah meminta dirinya untuk melakukan pembangunan pemukiman itu dengan segera.

"Jadi bagaimana solusinya di tengah keterbatasan anggaran yang ada, kita bisa memanfaatkan lahan-lahan sitaan dari para koruptor untuk digunakan untuk rakyat," ujar Ara.

Ara menilai, tanah yang disita dari koruptor itu banyak berlokasi di daerah strategis. Sebagai tindak lanjut, Ara juga bakal berkoordinasi Menkeu Sri Mulyani agar mempercepat proses perizinan membangun pemukiman di lahan koruptor itu.

"Nanti kami akan segera minta waktu dengan Ibu Menteri Keuangan supaya prosesnya bisa berjalan dengan cepat," pungkasnya.

Sentimen: positif (96.6%)