Sentimen
Positif (84%)
23 Okt 2024 : 07.47
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang

Ribuan Warga Tangerang Menggelar Doa Bersama untuk Presiden Prabowo

23 Okt 2024 : 14.47 Views 1

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Nasional

Tangerang, Beritasatu.com - Ribuan warga di Desa Kosambi Timur, Kabupaten Tangerang, Banten, menggelar zikir dan doa bersama untuk pemerintahan baru Presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, Selasa (22/10/2024) malam.

"Kami sebagai masyarakat biasa mendoakan agar negeri tercinta ini yang dipimpin Bapak presiden Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka lebih baik lagi," ujar Ketua Panitia Hasan Nuddin di lokasi acara.

Sebelum menggelar zikir dan doa bersama, warga yang hadir di acara ini terlebih dahulu menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mars Hari Santri Nasional sambil menyalakan lampu flash telepon genggam mereka.

"Alhamdulillah pesta demokrasi berjalan aman dan damai. Masyarakat di bawah juga tetap rukun. Bahkan sampai pergantian presiden pun tidak ada gejolak," ucapnya.

Zikir dan doa bersama ini juga bagian dari kegiatan Hari Santri Nasional yang bertepatan pada 22 Oktober 2024. Hasan berharap para santri agar selalu menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Kemerdekaan Indonesia tak luput dari keterlibatan para ulama dan santri yang ikut memperjuangkan melawan penjajahan kala itu," tandas Hasan.

Sentimen: positif (84.2%)