Sentimen
Negatif (93%)
18 Okt 2024 : 21.57

Abu Janda Mengaku Ikut Dipanggil Prabowo ke Kertanegara, Ini Penugasan yang Diberikan

18 Okt 2024 : 21.57 Views 18

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Politik

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Pegiat media sosial Permadi Arya atau lebih akrab dengan sebutan Abu Janda mengaku juga dipanggil Prabowo ke Kertanegara.

Influencer yang dikenal getol membela penjajahan dan genosida yang dilakukan Israel terhadap Palestina ini menyampaikan kabar tersebut melalui unggahan videonya di Instagram saat bertemu Prabowo Subianto.

"Disuruh masuk dari pintu belakang,” demikian Abu Janda dilihat dari akun instagramnya pada Jumat (18/10/2024).

Abu Janda mengaku diundang ke kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan. Ia kemudian mengunggahnya dalam akun @permadiaktivis2, Rabu, 16 Oktober 2024.

Di video itu, tampak Abu Janda memakai pakaian batik merah dan blangkon duduk di samping Prabowo yang berkemeja putih.

“Dipanggil pak @prabowo ke kertanegara tapi disuruh masuk dari pintu belakang lewat dapur supaya gak keliatan wartawan,” tulisnya terus terang.

Ia mengaku diperintah untuk tetap fokus mengurus masalah intoleransi. “Kata bapak ‘mas permadi tetap fokus urusin masalah intoleransi aja ya…Kalo jadi wamen nanti siapa yang bantu jemaat yang dibubarin ibadah nya?,’ tambahnya.

Kabar itu juga tengah ramai dibahas di media sosial X (dulu twitter). Banyak pengguna twitter yang mengaku tak percaya Prabowo memanggil Abu Janda untuk jabatan tertentu.

"Kalo abu janda diangkat Wamen dan Bu Retno disia-siakan bisa jadi @prabowo lebih parah dari Mulyono. Ngeri Indonesia ke depannya 🥴," tulis seorang pengguna X. (sam/fajar)

Sentimen: negatif (93.9%)