Sentimen
Positif (33%)
18 Okt 2024 : 09.00
Informasi Tambahan

Event: GIIAS 2020

Kab/Kota: Pasar Baru

SUV Listrik Aion Hyptec HT Bakal 'Made in Indonesia', Harga Turun?

18 Okt 2024 : 16.00 Views 1

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Otomotif

Jakarta, CNN Indonesia --

Aion Indonesia mengklaim akan melakukan produksi lokal terhadap model mobil listriknya, termasuk Hyptec HT, mulai Mei 2025. Walau bakalan punya status lokal, ternyata tak membuat harga jualnya makin rendah untuk konsumen.

Saat Hyptec HT diperkenalkan dan pintu pemesanannya dibuka di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada Juli lalu, diinformasikan model ini ditawarkan dalam dua varian.

Varian Premium dengan desain pintu biasa dan Ultra yang memiliki pintu gullwing. Saat itu disebut Premium dijual Rp685 juta sedangkan Ultra masih dipelajari sambil melihat antusiasme publik.

CEO Aion Indonesia Andry Ciu menjelaskan harga yang sudah ditetapkan itu setara model produksi lokal. Jadi walau nanti diproduksi di dalam negeri dia mengatakan kemungkinan tak ada perubahan.

"Mestinya enggak (turun harga), karena harga yang sekarang kita jual ini sudah harga yang buat nanti CKD-nya.

"Kita sudah jual dengan harga CKD, jadi tidak ada yang namanya drop price. Kalau drop price kan ada pengaruh terhadap resale value juga ya. Kita sangat jaga itu," kata dia.

Menurut Andry kehadiran Hyptec HT di Indonesia murni permintaan lokal. Pertimbangannya pun beragam, mulai dari spesifikasi dan fitur hingga belum ada kompetitor yang menawarkan produk serupa.

"Karena dengan performance, fitur-fitur, dan size kendaraan seperti itu, dan terutama harganya yang masih cukup affordable, kita lihat di sini kompetitornya belum ada. Mengisi pasar baru," paparnya. 

Aion Indonesia menyatakan 200 unit Hyptec HT yang diimpor dari China bakal tiba di Indonesia bulan ini. Ratusan unit itu ditujukan untuk konsumen yang sudah melakukan pemesanan di GIIAS 2024.

(rac/fea)

[Gambas:Video CNN]

Sentimen: positif (33.3%)