Sentimen
12 Okt 2024 : 18.54
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Surabaya, Tegal
Taman Harmoni di Surabaya: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka Surabaya 12 Oktober 2024
13 Okt 2024 : 01.54
Views 1
Kompas.com Jenis Media: Regional
Taman Harmoni di Surabaya: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka
Editor
KOMPAS.com
-
Taman Harmoni
atau Taman Hutan Kota Keputih terletak di Jalan Keputih Tegal Tim II No 249, Keputih, Kecamatan Sukolilo, Surabaya, Jawa Timur.
Taman Harmoni merupakan tempat sampah yang beralih fungsi menjadi taman dengan berbagai tumbuhan.
Saat ini, tempat tersebut dapat digunakan untuk rekreasi oleh warga.
Taman Harmoni berdiri sejak tahun 2014. Sebelumnya, Taman Harmoni merupakan tempat pembuangan sampah akhir di Surabaya.
Dahulu, sampah-sampah di Surabaya menumpuk di taman tersebut. Namun saat ini, sampah-sampah telah dipindahkan ke Tempat Penampungan Sementara (TPS) Tandes.
Pada tahun 2019, Taman Harmoni diresmikan menjadi taman terbesar di Kota Surabaya.
Taman Harmoni memiliki luas sekitar 40 hektare yang di dalamnya terdapat beberapa kebun bunga, antara lain kebun bunga Matahari dan kebun bunga Sakura.
Tanaman lainnya berupa berbagai jenis bunga-bungaan dan hutan pohon bambu yang rindang serta cocok dijadikan spot foto yang instagramable.
Pengunjung biasa datang untuk berfoto di sekitar taman maupun sekedar bersantai di sore hari.
Taman Harmoni ramai dikunjungi pengunjung terutam pada Sabtu dan Minggu.
Masyarakat yang ingin rekreasi di Taman Harmoni tidak dikenakan tiket masuk alias gratis.
Bagi pengunjung yang membawa kendaraan akan dikenakan tarif parkir sebesar Rp 3.000 untuk sepeda motor dan Rp 5.000 untuk mobil.
Taman Harmoni mulai buka pada pukul 06.00 hingga 18.00 WIB. Pengunjung yang ingin menikmati taman dapat menyesuaikan dengan jam buka.
Sumber:
travel.kompas.com
www.tribunnewswiki.com
Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Sentimen: positif (99.8%)