10 Israel Serang Beirut Selatan, Sebabkan Kehancuran Besar-besaran Internasional
Kompas.com Jenis Media: Regional
9 Okt 2024 : 07.40
Israel Serang Beirut Selatan, Sebabkan Kehancuran Besar-besaran
Penulis
BEIRUT, KOMPAS.com -
Israel serang Beirut
selatan dan dilaporkan menyebabkan kehancuran besar-besaran pada Selasa (8/10/2024).
Kantor Berita Nasional Lebanon (NNA) melaporkan serangkaian
serangan Israel
terhadap kubu Hizbullah di Beirut selatan terbaru menimbulkan “kehancuran besar-besaran” dan meratakan empat bangunan.
Serangan tersebut terjadi setelah Militer Israel memperingatkan warga di sana untuk mengungsi.
“Pinggiran Beirut selatan masih menjadi sasaran serangkaian serangan, yang terakhir menghantam jalan utama di Al-Kafaat, dan menyebabkan kehancuran besar-besaran di beberapa lingkungan Beirut selatan," ungkap NNA.
NNA melaporkan, empat bangunan tempat tinggal yang berdekatan runtuh di daerah Burj al-Barajneh setelah serangan Israel baru-baru ini.
Daerah pinggiran selatan Beirut telah menjadi target serangan Israel yang intens selama beberapa hari berturut-turut.
Gerakan Hizbullah Lebanon dan Israel telah bertukar tembakan lintas batas hampir setiap hari selama hampir satu tahun sebagai buntut dari perang Gaza.
Namun sejak 23 September, Israel telah melancarkan serangan udara yang menghancurkan terhadap target-target di Lebanon.
Serangan itu dilaporkan telah menewaskan lebih dari 1.150 orang dan memaksa lebih dari 1 juta orang mengungsi dari rumah mereka.
Bulan lalu, Israel serang Beirut selatan juga dan bahkan menewaskan pemimpin Hizbullah
Hassan Nasrallah
.
Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Sentimen: negatif (99.8%)