Sentimen
22 Sep 2024 : 19.06
Mutasi Polri: Wahyu Hadiningrat dan Verdianto Iskandar Dapat "Job" Bintang 3, Jadi Asisten Utama Kapolri Nasional 22 September 2024
Kompas.com Jenis Media: Nasional
22 Sep 2024 : 19.06
Mutasi Polri: Wahyu Hadiningrat dan Verdianto Iskandar Dapat "Job" Bintang 3, Jadi Asisten Utama Kapolri
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com
-
Kapolri
Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan rotasi jabatan dalam lingkungan
Polri
. Dua perwira tinggi dipromosikan menjadi jenderal bintang tiga.
Adapun
mutasi
itu tertuang dalam Surat Telegram (ST) bernomor ST/2100/IX/KEP./2024 tertanggal 20 September 2024. Telegram itu diteken oleh As SDM Kapolri Irjen Dedi Prasetyo.
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko telah mengonfirmasi surat telegram tersebut.
"
Mutasi
dan rotasi adalah proses alamiah di organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja, tour of duty area," ujar Trunoyudo saat dimintai konfirmasi
Kompas.com
, Minggu (22/9/2024).
Irjen
Wahyu Hadiningrat
dipromosikan sebagai Asisten Utama Kapolri Bidang Perencanaan Umum dan Anggaran (Astamarena). Posisi ini membuat Wahyu naik pangkat menjadi komjen.
Lalu, Irjen
Verdianto Iskandar
Bitticaca didapuk sebagai Asisten Utama Kapolri Bidang Operasi (Astamaops). Verdianto juga akan naik pangkat seperti Wahyu Hadiningrat.
Selain itu, Karojemengar Srena Polri Brigjen Andik Setiyono diangkat ke dalam jabatan baru sebagai Waastamarena Kapolri.
Karojakstra Srena Polri Brigjen Sambodo Purnomo Yogo dipromosikan sebagai Karojemengar Srena Polri.
Selanjutnya, Karodalops Sops Polri Brigjen Endi Sutendi diangkat ke jabatan Waastamaops Kapolri.
Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Sentimen: positif (48.5%)