Sentimen
Positif (93%)
14 Mei 2024 : 09.08
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Tuban

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Jawaban Nyleneh Bupati Tuban Saat Ditanya Pilkada: Saya Belum Siap Nikah

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

14 Mei 2024 : 09.08

Tuban (beritajatim.com) – Bupati Tuban memberikan jawaban cukup nyleneh saat ditanya seputar Pilkada. Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky ternyata masih enggan membocorkan soal pasangan Wakil Bupati yang akan maju bergandengan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang.

Bahkan saat ditanya seputar Pilkada 2024 dirinya justru seolah membelokkan arah pembicaraan dengan jawaban yang cukup nyleneh dan mengundang gelak tawa yang mendengar.

Usai memberangkatkan jemaah haji senin (13/05/2024) Mas Lindra sapaan Bupati Tuban disinggung soal persiapan Pilkada termasuk calon wakil yang akan menjadi pendampingnya mengaku belum ada.

“Calon pendamping saya masih fokus di pemerintah, masih belum niat untuk menikah dulu,” celetuknya sambil tersenyum.

Sontak, hal tersebut membuat gelak tawa, sebab selama ini yang masyarakat tahu Bupati Tuban masih berstatus single dan belum menikah.

Namun, siapa sangka pertanyaan Pilkada justru ia mengaku belum siap ke jenjang pernikahan.

Sebelumnya, pada agenda Halal Bihalal di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tuban beberapa minggu yang lau, Ketua DPRD Tuban Miyadi dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengaku ingin dipinang oleh Bupati Tuban saat maju Pilkada mendatang.

Tentu, harapan Miyadi sendiri selaku ketua Partai ingin kadernya maju bersama Aditya Halindra Faridzky dari Partai Golkar. Menurut Miyadi apabila bisa bergandengan bersama akan menjadi angin segar bagi PKB dan Golkar yang mana selama karir politik di Kabupaten Tuban selalu menjadi rival.

Namun, lagi-lagi Bupati Tuban belum mau membocorkan soal pasangannya saat maju Pilkada bulan November mendatang, pernah disampaikan usai acara Musrenbang beberapa bulan lalu, Mas Lindra sebut pasangan Wakil Bupatinya akan menjadi kejutan.

“Bisa aja, nanti-nanti lah ya,” tutup Bupati Tuban dalam wawancaranya. [ayu/aje]

Sentimen: positif (93.4%)