Indonesia Sukses Gelar ISF 2024, Hasilkan 14 MOU Penangkapan Karbon hingga Transisi Energi - Page 3
Liputan6.com Jenis Media: Ekonomi
Rachmat mengatakan, Kemenko Marves menyelenggarakan ISF 2024 di Indonesia karena menyadari bahwa untuk memerangi krisis iklim, dunia harus membangun kolaborasi jangka panjang yang saling menguntungkan serta menghormati titik awal, kebutuhan, dan kendala masing-masing negara.
"Kita menghadapi tantangan-tantangan yang kompleks, namun kita tidak bisa menunggu solusi yang sempurna secara teoritis. Jadi marilah kita fokus pada solusi praktis yang dapat memberikan dampak positif pada kehidupan masyarakat sekarang”
Shinta W. Kamdani, Wakil Ketua Koordinator Bidang Kemaritiman, Investasi, dan Luar Negeri Kadin Indonesia, mengatakan solusi kolaboratif ISF 2024 dapat menjembatani kesenjangan pendanaan berkelanjutan, sehingga memungkinkan penerapan praktik bisnis berkelanjutan, khususnya dalam hal pembiayaan.
Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Kemaritiman, Investasi dan Luar Negeri dari Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Shinta Widjaja Kamdani mengatakan, solusi-solusi kolaboratif dari ISF 2024 dapat menjembatani kesenjangan pendanaan berkelanjutan, serta memungkinkan terwujudnya penerapan praktik bisnis berkelanjutan, khususnya dari segi pendanaan.
“ISF 2024 terbukti menjadi platform berdampak yang dapat mengubah kolaborasi menjadi peluang ekonomi hijau. Saya tidak sabar meliha aksi tindak lanjut ISF yang akan memperkuat komitmen bersama dunia usaha sebagai pendorong utama dalam mobilisasi pendanaan hijau,” kata Shinta.
Sentimen: positif (72.7%)