Sentimen
Positif (99%)
18 Mei 2024 : 15.22
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Ponorogo, Penjaringan, Purworejo

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Mengejutkan, Kades Muda Daftar Bacabup Ponorogo ke PKB

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

18 Mei 2024 : 15.22

Ponorogo (beritajatim.com) – Kepala Desa (Kades) Purworejo, Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo, Didik Subagio mengejutkan banyak pihak. Dia mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup) Ponorogo di penjaringan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Sabtu (18/5/2024) siang ini, kades muda tersebut diantarkan ratusan relawannya mendaftar ke kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Ponorogo di Jalan Wonopringgo, Kelurahan Kertosari, Kecamatan Babadan.

Kedatangan kades yang tenar disapa MDS (Mas Didik Subagio) itu, tentu mengejutkan semua pihak. Sebab, selama jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Ponorogo, nama yang santer muncul hanya bupati petahana Sugiri Sancoko dan Ipong Muchlissoni. Tentu, dengan pendaftaran MDS ke PKB ini, akan menambah keseruan kandidat bupati yang akan menakhodai bumi reog pada 5 tahun ke depan.

“Alhamdulillah, saya hari ini bersama relawan MDS bersilaturahmi ke DPC PKB Ponorogo. Mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati (bacabup),” kata Didik Subagio, Sabtu (18/05/2024).

Selain daftar bacabup dari PKB, Didik Subagio tidak menutup kemungkinan juga mendaftarkan diri di partai politik (parpol) lain di Kabupaten Ponorogo. Sebab di bumi reog, tidak ada satupun parpol yang bisa mengusung sendiri. Harus membangun koalisi dengan parpol lainnya.

“Selain silaturahmi ke PKB, saya juga menjalin komunikasi dengan parpol lain di Ponorogo,” katanya.

Didik optimis dirinya nanti bakal dapat surat rekomendasi dari parpol untuk maju dalam Pilkada Ponorogo tahun 2024. Dirinya saat ini terus bergerak bersilaturahmi dengan masyarakat untuk meningkatkan popularitas dan elektabilitas.

“Optimis, motivasi saya maju ya ingin berbuat lebih baik untuk Ponorogo,” katanya.

Sementara itu, Ketua DPC PKB Ponorogo Ibnu Multazam mengapresiasi langkah Mas Didik Subagio beserta rombongan pendukungnya telah mendaftar ke PKB. Dia mendoakan, sosok muda ini diberi kemudahan dan keselamatan. Sehingga apa yang dicita-citakan MDS dan pendukungnya diridhoi oleh Allah SWT.

“Kita sambut dengan tangan terbuka, Mas Didik Subagio mendaftar sebagai cabup di PKB Ponorogo,” ungkap Multazam.

Multazam menyebutkan bahwa selama pembukaan penjaringan bacabup dan bacawabup ini, DPC PKB Ponorogo sudah ada 2 orang yang mendaftar sebagai bacabup dan 2 orang sebagai bacawabup. Untuk bacabup yakni Sugiri Sancoko dan Didik Subagio, sedangkan untuk bacawabup yakni Lisdyarita dan Ibnu Alfandi.

“Sudah ada 2 orang mendaftar sebagai cabup yakni Bapak Sugiri Sancoko dan Mas Didik Subagio. Sedangkan bacawabup juga 2 orang, yakni Bu Lisdyarita dan Mas Ibnu Alfandi,” katanya.

Penentuan rekomendasi, kata Multazam ada pada tingkat pusat atau ketua umum. Selama menunggu rekomendasi ini, Ia menyarankan para pendaftar untuk melakukan konsolidasi. Dengan begitu, mereka akan meningkatkan popularitas dan elektabilitasnya. Dua unsur itulah yang nantinya akan menjadi pertimbangan partainya untuk memberikan surat rekomendasi.

“Harus dimulai konsolidasi ke masyarakat, untuk menaikkan popularitas dan elektabilitas. Nanti bisa disurvei dengan lembaga survei yang direkomendasikan oleh PKB. Popularitas dan elektabilitas itulah nantinya yang akan menjadi pertimbangannya,” pungkasnya. [end/beq]

Sentimen: positif (99.8%)