Sentimen
Positif (98%)
18 Mei 2024 : 17.25
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Sumenep

Partai Terkait
Tokoh Terkait
Arifin

Arifin

Mantan Wartawan TV Ramaikan Bursa Bacawabup Sumenep

19 Mei 2024 : 00.25 Views 1

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Sumenep (beritajatim.com) – Mantan wartawan TV, Mohamad Nizar Kherid, meramaikan bursa Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Sumenep 2024. Dia mendaftar sebagai peserta kontestasi Pilkada Sumenep ke Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada Sabtu (18/5/2024).

Nizar didampingi tim mendatangi Kantor DPC PDIP Kabupaten Sumenep dan diterima langsung Ketua Desk Pilkada, Zainal Arifin. Meski menjabat sebagai tenaga ahli anggota DPR RI dari Partai NasDem, pemuda asal Kecamatan Ambunten ini mengaku mendaftar bukan atas nama partai.

“Jadi saya mendaftar ini bukan sebagai representasi kader NasDem. Saya mendaftar atas nama pribadi, sebagai pemuda asli Ambunten Sumenep. Saya maju atas kehendak masyarakat, terutama di wilayah pesisir utara Sumenep,” ungkapnya.

Selain itu, tekadnya mendaftar sebagai Bacawabup Sumenep semakin bulat lantaran sudah mengantongi rekomendasi dari KH Thaifur Aliwafa, pengasuh Pondok Pesantren As-Sadad, Desa Ambunten Timur, Kecamatan Ambunten. Ponpes As-Sadad tergolong pesantren besar yang berdiri di Sumenep.

“Kiai Thaifur merekomendasikan saya maju sebagai cawabupnya Ach. Fauzi Wongsojudo. Karena itu, sesuai petunjuk beliau, saya mendaftar ke PDI Perjuangan. Rekomendasi Kiai Thaifur ini saya sertakan sebagai pertimbangan bagi PDI Perjuangan,” ujarnya.

Ia mengaku siap mengikuti segala prosedur yang ditetapkan PDIP. Karena sesungguhnya ia merasa sebagai kader PDIP yang dititipkan ke partai lain.

“Saya sangat menghormati partai besar seperti PDI Perjuangan ini. Saya siap untuk menggerakkan para relawan pesisir utara untuk pemenangan Pilkada,” ucapnya.

Sementara Ketua Desk Pilkada DPC PDI Sumenep, Zainal Arifin mengatakan, Nizar merupakan pendaftar bacawabup ke-9. Dan hari ini merupakan hari terakhir pendaftaran bacabup/ bacawabup PDI Perjuangan.

“Apakah nanti akan ada perpanjangan masa pendaftaran atau tidak, ya itu tergantung DPP. Karena itu merupakan kewenangan DPP,” ujarnya singkat.

DPC PDI Perjuangan Sumenep telah membuka pendaftaran bakal cabup dan cawabup untuk Pilkada Sumenep 2024 sejak Rabu (24/4/2024) hingga Sabtu (18/5/2024). [tem/beq]

Sentimen: positif (98.5%)