Sentimen
Positif (44%)
5 Sep 2024 : 17.22
Tokoh Terkait

Tambah Persentase Free Float, Prajogo Pangestu Jual Sebagian Saham CUAN

6 Sep 2024 : 00.22 Views 1

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Ekonomi

Jakarta, Beritasatu.com – PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk. (CUAN) baru-baru ini melaporkan melepaskan kepemilikan saham yang melibatkan pemegang saham pengendali, Prajogo Pangestu. Laporan ini sesuai dengan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) No. 4/POJK.04/2024 tentang Laporan Kepemilikan atau Setiap Perubahan Kepemilikan Saham Perusahaan Terbuka dan Aktivitas Menjaminkan Saham Perusahaan Terbuka.

Dalam laporan yang disampaikan kepada OJK oleh Corporate Secretary Perseroan Robertus Maylando Siahaya, tercatat bahwa Prajogo Pangestu telah menjual sebagian kepemilikan sahamnya dalam rangka mempertahankan jumlah saham yang beredar di pasar (free float).

Pemegang saham pengendali CUAN ini melaporkan telah menjual 12.417.700 lembar saham. Saham tersebut setara 0,11% dari jumlah seluruh saham yang dikeluarkan perseroan. Penjualan tersebut dilakukan dalam beberapa tahap dengan harga yang bervariasi antara Rp 9.450 hingga Rp 10.050 perlembar saham.

Setelah transaksi ini, jumlah kepemilikan saham dengan hak suara yang dimiliki Prajogo Pangestu berkurang dari 9.564.182.700 saham (85,076%) menjadi 9.551.765.000 saham (84,966%). Meski menjual sebagian saham, status Prajogo Pangestu sebagai pemegang saham pengendali tetap terjaga.

Robertus menegaskan bahwa transaksi ini bukan bagian dari repurchase agreement dan kepemilikan saham oleh Prajogo Pangestu bersifat langsung.

“Tidak ada perubahan signifikan terkait pengendalian perusahaan, dan tidak ada anggota kelompok yang terorganisasi dalam laporan kepemilikan saham ini,” jelas Robertus.

Dengan adanya penjualan ini, diharapkan CUAN dapat mempertahankan komitmennya untuk memastikan likuiditas saham di pasar serta memenuhi persyaratan free float yang ditetapkan oleh OJK.

Sentimen: positif (44.4%)