Sentimen
Positif (95%)
13 Jul 2024 : 16.21
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Mataram, Magetan, Madiun

Magetan Gelar Pameran Tosan Aji Kenalkan Budaya Jawa kepada Generasi Milenial

13 Jul 2024 : 23.21 Views 1

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Regional

Magetan (beritajatim.com) – Berbagai benda pusaka atau tosan aji terpajang dengan indah di Gedung Tri Pandita Magetan. Pameran bertajuk “Joyo Jayaning Nuswantoro” ini digelar mulai 11 hingga 14 Juli 2024 dengan tujuan untuk mengenalkan warisan budaya Jawa kepada generasi milenial.

Lebih dari 220 tosan aji dipamerkan dalam acara ini, yang merupakan hasil koleksi para pemerhati, kolektor, dan komunitas tosan aji dari Madiun Raya. Pun, 80% dari tosan aji tersebut berasal dari Magetan.

Pameran ini tidak hanya memamerkan benda pusaka, tetapi juga berbagai kegiatan menarik lainnya, seperti; bursa tosan aji dan batu mulia, kirab gumolong lampah hastungkara andum bolu rahayu, workshop pande tosan aji Empu Teguh, edukasi tosan aji, fashion show batik khas Magetan, Hiburan, dan gladen ageng jemparingan Mataram yang digelar pada Minggu (14/07/2024).

Antusiasme terhadap pameran ini cukup tinggi. Terbukti dengan jumlah pebursa tosan aji yang mencapai 60 orang, dua kali lipat dibandingkan pameran tahun 2023. Selain itu, 400 peserta juga turut memeriahkan Lampah Hastungkoro pada Kamis (11/07/2024).

Diketahui, Pj Bupati Magetan, Hergunadi mengatakan, ini adalah salah satu upaya untuk memperkenalkan budaya Jawa pada generasi milenial dan Generasi Z.

‘’Harapannya tradisi Jawa tidak hilang begitu saja. Pada generasi baru inilah kami ingin perkenalkan salah satu tradisi ini,’’ pungkasnya. [fiq/ian]

Sentimen: positif (95.5%)