Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Kab/Kota: Madura, Pamekasan
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Achmad Baidowi Minta Doa Restu sebagai Calon Bupati Pamekasan
Beritajatim.com Jenis Media: Regional
Pamekasan (beritajatim.com) – Achmad Baidowi meminta doa dan restu kepada keluarga besarnya di Desa Kertagenah Tengah, Kecamatan Kadur, Pamekasan, guna mencalonkan diri sebagai bupati Pamekasan, pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang.
Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Pamekasan, yang saat ini masih tercatat sebagai Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI, menyampaikan diri berkunjung ke patobin tanah leluhur.
Dalam kesempatan tersebut, ia juga menyambangi rumah masa kanak-kanaknya dan mengenang memori yang sangat membuatnya berkesan. “Rumah patobin ini masih utuh, di mana masa kecil kami berada dan tidur di sini bersama saudara,” kata Achmad Baidowi, Senin (15/7/2024).
Menurutnya, rumah patobin sengaja dibiarkan dalam bentuk asli (semula) guna mengenang keluarga besar Bani Brudin dan Rahmina. “Kami bersama keluarga masih rutin ke sini (rumah patobin) setiap kali berkunjung ke Madura, mampir ke rumah patobin,” ungkapnya.
“Alhamdulillah sampai hari ini rumah Patobin ini masih terkenang, dalam perjalanan hidup, akhirnya kami kembali ke Madura, mondok dan beraktivitas di Madura, keluarga (istri) juga orang Madura,” jelasnya.
Memang pada masa lalu, kekek dari politisi yang akrab disapa Awiek berimigrasi ke Jawa, seiring dengan kondisi perekonomian yang relatif sulit. Sehingga kekeknya merantau dan bekerja di sektor perkebunan kopi di Jawa Timur.
“Maka dari itu, kami kembali ke keluarga besar di Madura, guna meminta doa dan restu kepada keluarga besar Bani Brudin dan Rahmina atas ikhtiar kami untuk maju sebagai calon bupati Pamekasan,” tegasnya.
Bahkan dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga mendapatkan restu untuk mewujudkan ikhtiar mengabdi untuk tanah leluhur. “Alhamdulillah dukungan beliau (sesepuh) luar biasa, karena memang dibutuhkan untuk membangun Pamekasan, membangun masyarakat sejahtera,” pungkasnya. [pin/ian]
Sentimen: positif (93.8%)