Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Yogyakarta
Tokoh Terkait
Erick Thohir Rombak Jajaran Direksi InJourney Hospitality - Page 3
Liputan6.com Jenis Media: Ekonomi
Sebelumnya, Holding BUMN Pariwisata dan Pendukung, PT Aviasi Pariwisata Indonesia atau InJourney akan membuka rute penerbangan langsung dari Thailand ke Yogyakarta. Mengingat ada potensi wisata religi di Candi Borobudur.
Rencana pembukaan rute langsung ini sebelumnya diungkap oleh Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo. Rencana itu disampaikan pada momen perayaan Waisak.
Dalam mewujudkan rencana tersebut, InJourney menggandeng maskapai asal Thailand, Thai Airways. Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dilakukan oleh Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata InJourney Maya Watono dan Director of Sales Thai Airways Wit Kitchathorn.
Kerja sama keduanya dibidik meningkatkan kunjungan ke Candi Borobudur sebagai destinasi wisata religi Buddha.
“Candi Borobudur dicanangkan sebagai destinasi spiritual pilgrim tourism sejalan dengan komitmen InJourney dalam membangun destinasi yang inklusif sebagai tempat beribadah bagi penganut agama Buddha," kata Maya dalam Konferensi Pers, di Sarinah, Jakarta, Senin (19/8/2024).
Diketahui pemeluk agama Buddha di dunia sebesar 530 juta orang, sedangkan di Asia sebanyak 490 juta atau sekitar 92 persen dari jumlah pemeluk agama Buddha di dunia.
Pada kawasan Asia Tenggara tercatat sebanyak 120 juta dan pemeluk agama Buddha di Thailand sebesar 64 juta jiwa atau 53 persen dari total jumlah pemeluk agama Buddha di Asia Tenggara. Jumlah tersebut menunjukkan potensi besar untuk pembukaan konektivitas udara dari Thailand ke Candi Borobudur.
"Kami memahami bahwa animo wisatawan dengan minat khusus seperti spiritual pilgrim di Candi Borobudur ini sangat tinggi, untuk itu kami mengembangkan konektivitas dari sisi udara berkolaborasi dengan Thai Airways,” tutur Maya.
Sentimen: positif (65.3%)