Sentimen
Informasi Tambahan
Agama: Kristen
Kab/Kota: Jati, Paris
Tokoh Terkait
Netflix Mengakuisisi Film Maria yang Dibintangi oleh Angelina Jolie
Beritasatu.com Jenis Media: Hiburan
Jakarta, Beritasatu.com - Netflix dikabarkan telah mengakuisisi film biografi karya Pablo Larraín berjudul Mar untuk wilayah Amerika Serikat. Film ini menampilkan Angelina Jolie sebagai penyanyi opera legendaris Maria Callas.
“Saya sangat senang bisa bekerja lagi dengan tim Netflix, yang begitu menghargai film. Proyek ini adalah karya paling personal bagi saya,” ungkap Larraín seperti yang diberitakan Variety pada Jumat (/29/8/2024.)
Larraín menjelaskan, film tersebut adalah interpretasi psikologis dan kreasi imajinatif tentang Maria Callas, yang setelah mengabdikan hidupnya untuk penampilan di hadapan penonton dunia, akhirnya berusaha menemukan jati dirinya dan bernyanyi untuk dirinya sendiri.
“Saya merasa terhormat bisa menyampaikan kisah ini kepada penonton di seluruh dunia, sebagaimana yang dilakukan Maria dalam hidupnya,” katanya.
Laporan juga menyebutkan, Netflix memenangkan hak distribusi film ini melalui persaingan ketat dengan distributor besar lainnya menjelang festival.
Film Maria melanjutkan trilogi Larraín yang fokus pada tokoh wanita berpengaruh, setelah Spencer yang menampilkan Kristen Stewart sebagai Putri Diana dan Jackie dengan Natalie Portman sebagai Jacqueline Kennedy Onassis, yang keduanya berhasil membawa para aktrisnya meraih nominasi aktris terbaik.
Film ini didasarkan pada kisah nyata kehidupan Callas, seorang penyanyi sopran Yunani-Amerika yang menjadi salah satu penyanyi opera paling terkenal di abad ke-20. "Maria" berfokus pada hari-hari terakhirnya di Paris pada tahun 1970-an, dan juga dibintangi oleh Kodi Smit-McPhee, Alba Rohrwacher, Pierfrancesco Favino, dan Valeria Golino.
Nantinya, Angelina Jolie akan mengenakan kostum yang terinspirasi dari pakaian asli yang digunakan Callas, termasuk bulu antik dari koleksi arsip yang dirancang oleh Massimo Cantini Parrini.
Ketika mengumumkan pemilihan Jolie pada dua tahun lalu, Larrain menyatakan, film ini merupakan perpaduan antara dua minat terbesarnya, sinema dan opera.
"Bekerja dengan Angelina, seorang seniman yang berani dan penuh rasa ingin tahu, adalah kesempatan yang luar biasa,” ujarnya.
Naskah film ini ditulis oleh Steven Knight, penulis skenario nominasi Oscar yang juga menggarap serial _Peaky Blinders_ dan sebelumnya menulis skenario untuk film Larrain _Spencer._
Film ini menampilkan sinematografi dari Edward Lachman, yang dikenal atas karyanya dalam "El Conde" dan “Carol.”
"Maria" diproduksi oleh Juan de Dios Larraín, Lorenzo Mieli, dan Jonas Dornbach, melalui perusahaan produksi The Apartment (bagian dari Fremantle), Fabula, dan Komplizen & Fremantle.
Andrea Scrosati dari Fremantle menyatakan, “Kami sangat senang bahwa karya luar biasa Pablo Larraín, 'Maria,' dengan penampilan memukau Angelina Jolie, telah hadir di Netflix AS. Kami berterima kasih kepada Glen dan tim FilmNation atas upaya mereka dalam proses penjualan ini."
Ini adalah film kedua Larraín yang didistribusikan oleh Netflix setelah El Conde (2023), yang mendapatkan nominasi Oscar untuk Sinematografi Terbaik.
Maria juga menandai kolaborasi produksi ketujuh antara Fabula dan Netflix, termasuk film mendatang karya Maite Alberdi berjudul In Her Place.
Sentimen: positif (99.6%)