Sentimen
Tokoh Terkait
NasDem galang donasi untuk Palestina
Antaranews.com Jenis Media: Politik
Menurut keterangan tertulis Partai NasDem, acara yang digelar sehari sebelum Kongres III Partai NasDem itu, turut hadir Perdana Menteri (PM) Palestina 2019- Maret 2024 Muhammad Shtayyeh, Ketua DPP NasDem Bidang Hubungan Internasional Martin Manurung, dan anggota Komisi I DPR RI Muhammad Farhan.
Martin Manurung mengatakan salah satu tema besar kongres partai selain isu tentang perempuan dan Pancasila juga tentang kemanusiaan di Palestina.
"Jadi, kongres nanti akan membuka satu donasi yang kita katakan humanity for Palestine," kata Martin.
Ia mengatakan, seluruh peserta kongres akan memberikan sumbangan kepada Palestina.
"Dan nanti akan kita atur dengan Pak Shtayyeh di mana diserahterimakan. Bahwa ini adalah solidaritas dari Partai NasDem untuk perjuangan kemanusiaan di Palestina," katanya Martin.
Keterangan tertulis tersebut tidak menyebutkan target dana yang akan terkumpul.
Sementara Muhammad Shtayyeh terharu dengan perjuangan Indonesia dan Partai NasDem dalam membela kemerdekaan Palestina.
"Sungguh merupakan suatu kehormatan bagi saya menjadi tamu dari partai ini, dan saya sangat senang dengan semangat solidaritas serta pidato-pidato yang telah disampaikan oleh teman-teman saya, Martin dan lainnya," katanya Muhammad Shtayyeh.
Shtayyeh merasa bangga Palestina hidup di hati setiap masyarakat Indonesia. Dukungan rakyat Indonesia, katanya, bukanlah sesuatu yang asing. Ini adalah sesuatu yang telah menjadi bagian dari sejarah sejak awal kemerdekaan Indonesia.
Selanjutnya, Muhammad Shtayyeh mengatakan akan menyampaikan pesan dari Indonesia kepada rakyat Palestina yang saat ini sedang dalam tekanan Israel.
“Kami tidak sendirian, kami tidak berdiri sendiri. Ada orang-orang yang berdiri bersama kami. Dan saya pikir partai NasDem dengan kepemimpinannya tidak hanya menunjukkan pesan solidaritas tetapi juga pesan persaudaraan, pesan perjuangan untuk perdamaian dan keadilan,” katanya.
Baca juga: Kongres III Partai NasDem undang seluruh parpol
Baca juga: Badan PBB harapkan donasi Palestina berkesinambungan
Baca juga: NasDem: Bakal ada pembahasan pemilihan ketua umum saat kongres partai
Pewarta: Unggul Tri Ratomo
Editor: Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024
Sentimen: positif (97%)