Sentimen
24 Agu 2024 : 22.18
Informasi Tambahan
Grup Musik: Naif
Hewan: Domba
Tokoh Terkait
Prabowo: Jangan Pakai Intel untuk Lawan Politik Nasional 24 Agustus 2024
Kompas.com Jenis Media: Nasional
24 Agu 2024 : 22.18
Prabowo: Jangan Pakai Intel untuk Lawan Politik
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com
- Presiden terpilih Prabowo Subianto berpesan agar jangan memakai intelijen untuk melakukan spionase terhadap lawan politik.
Pesan itu dikeluarkan Prabowo ketika berpidato pada acara Kongres ke-6 Partai Amanat Nasional (PAN) di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Sabtu (24/8/2024).
Mulanya, Menteri Pertahanan RI tersebut mengatakan bahwa dirinya tidak ingin terpancing dengan adu domba.
“Kita juga bukan anak kecil, jangan pakai alat-alat yang dulu-dulu, cara-cara yang dulu-dulu, adu domba, ngintelin (memata-matai) orang,
ngintelin
rakyat untuk bangsa,” kata Prabowo.
“
Ngintelin
lawan politik, enggak enak itu. Sudah-sudah, stop, jangan terlalu maju lagi,” ujar dia.
Dalam kesempatan itu, Prabowo juga menyinggung orang-orang yang mempunyai
podcast
, lalu menilai dirinya.
“Kita tidak naif lagi, ada orang-orang yang pinter-pinter, sedikit-sedikit
podcast
,” kata Prabowo.
“Saya mengerahkan semua daya yang ada, sebagai Menteri Pertahanan, di mana rakyat susah air, saya kerahkan tim air, kita cari air, kita beri air untuk rakyat yang susah air, itu mengatasi kesusahan rakyat. Bukan duduk di AC, di
podcast
,
omon-omon
,
omon-omon
, ‘oh Pak Prabowo begini, Pak Prabowo begitu’,” ucap Ketua Umum Partai Gerindra itu.
Prabowo juga menyinggung keberadaan awak media saat dirinya berpidato.
“Ini wartawan banyak ya, jadi enggak bisa terlalu keras aku bicara ya, enggak boleh ya. Gus, enggak boleh Gus. Gus Miftah (Miftah Maulana Ibrahim), enggak boleh ya, harus sopan,” kata Prabowo.
Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Sentimen: negatif (93.4%)