Sentimen
17 Agu 2024 : 17.17
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Bekasi, Cipinang, Cipinang Melayu
Tokoh Terkait
WN Belanda Antusias Mau Ikut Lomba Panjat Pinang di Kalimalang Megapolitan 17 Agustus 2024
Kompas.com Jenis Media: Metropolitan
17 Agu 2024 : 17.17
WN Belanda Antusias Mau Ikut Lomba Panjat Pinang di Kalimalang
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com
- Warga negara Belanda, Rudy Brouwer, antusias ingin ikut lomba panjat pinang dan pukul bantal di Kampung Jagur RW 10, Kelurahan Cipinang Melayu, Jakarta Timur yang akan berlangsung pada Minggu (18/8/2024).
Sang ibu yang asli Indonesia menjadi alasan Rudy Brouwer mau mencoba lomba panjat pinang dan pukul bantal.
"Saya senang melihat orang pesta dan juga saya ada darah Indonesia. Saya mau lihat semuanya, saya lihat ini ingat mama saya," kata Rudy kepada Kompas.com, Sabtu (17/8/2024).
Rudy rutin mengunjungi Indonesia setiap tahun. Ia sedang berlibur dan sudah mengelilingi Tanah Air, sebelum sampai di Kampung Jagur.
"Saya ke sini liburan sebulan, saya tinggal di Belanda. Sebelum ke sini sudah keliling Indonesia. Saya tahu lomba ini dari tante Diana," ujarnya.
Adapun lomba panjat pinang dan pukul bantal di Kalimalang ini cukup menantang, karena digelar di atas aliran sungai Kalimalang. Jika gagal, maka peserta lomba akan langsung tercebur ke sungai.
Ini akan menjadi pengalaman kedua Rudy mengikuti lomba 17 Agustusan di Indonesia. Sebelumnya, ia pernah ikut lomba di Bekasi.
"Saya mau ikut lomba pukul bantal, saya mau coba. Lihat dulu pertama, kalau terlalu susah saya tidak mau, tidak berani. Ini pengalaman kedua, sebelumnya pernah di Bekasi," ucapnya dengan bahasa Indonesia yang fasih.
Ketua RT 02 di Kampung Jagur RW 10, Alamsyah, mengatakan bahwa lomba panjat pinang di tempatnya sudah berlangsung sejak 1991.
"Panjat pinang di Jakarta Timur identik di air, lomba kami dimulai sejak 1991 dan pelopor lomba panjat tebing di kali di Jakarta karena tempatnya strategis. Apalagi, sebelum dibangun tol, satu-satunya yang punya view bagus di wilayah ini," kata Alamsyah.
RW 10 lebih dulu mengadakan lomba anak-anak dan panjat kedebong pisan pada 17 Agustus 2024. Sementara, lomba panjat tebing dan pukul bantal bakal berlangsung pada 18 Agustus 2024.
Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Sentimen: positif (76.2%)