Sentimen
Positif (72%)
13 Agu 2024 : 13.00
Partai Terkait

Golkar Buka Suara soal Nasib Airin Rachmi Diany di Pilgub Banten 2024 Usai Mundurnya Airlangga Hartarto

13 Agu 2024 : 20.00 Views 1

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Regional

Usai pengunduran diri Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum, deklarasi pasangan calon kepala daerah yang diusung Golkar pun belum jelas. 

"Deklarasi gampang, yang penting kita mengawal teman-teman dapat SK dari DPP, setelah itu siap mereka semua, baru deklarasi," jelasnya.

Terkait mundurnya Ade Sumardi sebagai Cawagub Banten 2024 yang digadang-gadang bakal mendampingi Airin Rachmi Diany, Ratu Tatu enggan berkomentar.

Seperti diketahui, Ade Sumardi merupakan anggota legislatif terpilih sekaligus Ketua DPD PDI Perjuangan Banten yang digadang-gadang bakal menemani Airin Rachmi Diany di Pilgub Banten 2024.

Ade Sumardi kemudian menyerahkan surat pengunduran diri sebagai anggota DPRD Banten terpilih 2024. Namun, pada Jumat, 9 Agustus 2024, dia menarik kembali surat yang telah diserahkan ke KPU Banten itu.

"Coba ke Pak Ade-nya ya, kenapa ditarik lagi pengunduran dirinya supaya jelas. Pokoknya kami dari Golkar mintanya ke DPP PDIP, ya salah satunya Pak Ade yang disodorkan atau yang lainnya terserah, kadernya siapa pun mangga," dia menandaskan.

 

Sentimen: positif (72.7%)