Sentimen
Negatif (99%)
30 Jul 2024 : 13.44
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Gunung, Lumajang

Kasus: kebakaran, zona merah

Waspada! Lumajang Zona Merah Bencana di Jawa Timur

30 Jul 2024 : 20.44 Views 1

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Regional

Lumajang (beritajatim.com) – Kabupaten Lumajang kembali menyita perhatian publik dengan tingkat risiko bencana yang sangat tinggi. Dari 14 jenis bencana yang mengancam Jawa Timur, 12 di antaranya mengintai wilayah yang kaya akan sumber daya alam ini, Selasa (30/7/2024)

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang, Patria Dwi Hastiadi, mengungkapkan bahwa kondisi geografis Lumajang yang diapit oleh dua gunung berapi aktif, Semeru dan Lemongan, menjadi faktor utama tingginya risiko bencana.

Berbagai jenis bencana, mulai dari geologi, hidrometeorologi, hingga biologi, siap mengguncang kapan saja.
Bencana geologi seperti gempa bumi, longsor, erupsi gunung api, tsunami, dan likuefaksi menjadi ancaman serius.

Sementara itu, bencana hidrometeorologi meliputi banjir, kekeringan, kebakaran hutan dan lahan, gelombang ekstrem, serta banjir bandang. Tak ketinggalan, wabah penyakit menular juga menjadi perhatian utama.

“Melihat kondisi ini, kami di BPBD Lumajang merasa perlu untuk meningkatkan kesiapan dalam menghadapi berbagai kemungkinan bencana,” ujar Patria.

Sebagai langkah konkrit, BPBD Lumajang tengah merancang buku panduan penanggulangan bencana yang komprehensif.

Buku panduan diharapkan dapat menjadi pedoman bagi seluruh pihak, mulai dari petugas hingga relawan, dalam melakukan mitigasi dan respon bencana yang lebih efektif.

“Dengan adanya buku panduan ini, kami berharap masyarakat Lumajang dapat merasa lebih aman dan siap menghadapi segala jenis bencana,” tambah Patria.

Buku panduan ini tidak hanya berisi prosedur penanganan bencana, tetapi juga informasi mengenai jenis-jenis bencana yang mungkin terjadi, tanda-tanda awal bencana, serta langkah-langkah evakuasi yang tepat. [vid/aje]

Sentimen: negatif (99.7%)