Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Karawang, Banjarmasin, Banjarbaru
Tokoh Terkait
Warga Banjarbaru Gak Bakal Pusing Lagi Cari Sparepart Motor India Ini
Detik.com Jenis Media: Otomotif
TVS Motor Company Indonesia (TMCI) mengumumkan kabar gembira bagi pemilik motor di Banjarbaru, Kalimantan Selatan. Soalnya setelah TVS kembali membuka dealer baru, setelah vakum cukup lama.
Dikutip dari siaran resminya, TVS Motor Company Indonesia (TMCI) membuka dealer baru di Banjarbaru, Kalimantan Selatan. (8/8/2024), beralamat di jalan Ahmad Yani Km 34, Banjarbaru di bawah naungan PT Delta Abadi Sentosa, yang sejatinya bergerak di perdagangan sepeda motor sejak puluhan tahun lamanya.
"Sebetulnya untuk wilayah Banjarmasin sudah pernah ada dealer TVS tapi dahulu sekali, bahkan nama brand TVS pernah ikut serta di ajang balap besar Indoprix region 4, waktu itu ada TVS Neo dan TVS Apache 180 yang ikut serta dan ada komunitasnya juga, Hal tersebut menandakan bahwa brand ini pernah dan masih ada di benak calon konsumen," buka Teguh Djuwandie, selaku pemilik TVS Banjarbaru.
Hadirnya TVS kembali di Banjarbaru bukan tanpa alasan, selain memenuhi kebutuhan sparepart akan pengguna, saat ini PT Delta Abadi Sentosa menilai TVS bakal mampu bersaing dengan produsen roda dua di Indonesia, dengan berbagai model yang ditawarkan.
"Semakin banyak pilihan tipe motor yang TVS Motor Company Indonesia tawarkan dan janji ketersediaan spare-part membuat kami semakin percaya diri terhadap Brand TVS. Untuk daya tahan TVS tidak perlu diragukan lagi durabilitasnya, mengingat kontur wilayah Kalimantan Selatan yang beragam, motor TVS pun terampil keluar masuk kebun untuk aktifitas warga pada umumnya," Teguh menambahkan.
Hal senada disampaikan Area Manager wilayah Indonesia 2, Adi Bagus yang menyatakan kualitas material TVS dirasa mumpuni untuk aktifitas harian penggunanya.
TVS Motor Company Indonesia (TMCI) buka dealer di Banjarbaru, kalimantan Selatan. Foto: TVS Motor Company Indonesia (TMCI)"Mulai dari aktifitas harian sampai keluar masuk kebun. Untuk spare-part kami coba mewujudkan yang termudah, mengingat sistim transportasi yang sudah mulai mudah dan terjangkau, terlebih lagi pabrik kami ada di Karawang, Jawa Barat. Jadi tidak memerlukan perjalanan yang terlalu jauh dan panjang," kata Teguh.
"Untuk beragamnya tipe yang kami tawarkan pun dirasa sangat menarik untuk calon konsumen mulai dari gaya sport retro TVS Ronin, retro matic dengan tampilan stylish TVS Callisto series dan kami masih menawarkan unit underbone seperti TVS Rockz, TVS Neo yang dirasa durabilitasnya cocok untuk penggunaan harian. Oh iya, kami pun menawarkan kendaraan niaga roda tiga TVS King dengan bantuan lembaga pembiayaan yang terkenal," Teguh menambahkan.
TVS Motor Company Indonesia (TMCI) buka dealer di Banjarbaru, kalimantan Selatan. Foto: TVS Motor Company Indonesia (TMCI)Dealer ini memiliki fasilitas lengkap sales, sparepart dan service, "Untuk memudahkan konsumen, kami memiliki fasilitas service yang diawasi ketat oleh PT TMCI. Sistim pelatihan mendalam terhadap produk diharapkan mekanik dapat menyelesaikan permasalahan dengan tepat dan cepat," tutup Teguh Djuwandie.
(lth/lth)
Sentimen: positif (100%)