Sentimen
Positif (98%)
3 Jun 2024 : 12.28
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Surabaya

Kasus: covid-19

Tokoh Terkait

Surabaya Akan Bangun Dua RSUD Baru di Utara dan Selatan, Ada Apa?

3 Jun 2024 : 12.28 Views 1

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Surabaya (beritajatim.com) – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya berencana membangun dua Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) baru di kawasan utara dan selatan kota. Pembangunan ini merupakan bagian dari komitmen Pemkot untuk meningkatkan akses layanan kesehatan bagi warga Surabaya.

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, mengungkapkan bahwa rencana pembangunan RSUD ini telah tertuang dalam Rancangan Pembangunan Jangka Pendek Daerah (RPJMD) Kota Surabaya.

“Alhamdulillah, dalam tiga tahun ini kita sudah berhasil membangun satu rumah sakit di Surabaya Timur. Fokus kita sekarang adalah merealisasikan rencana pembangunan dua RSUD lagi dalam dua tahun ke depan,” ujar Eri, Senin (3/6/2024).

RSUD di kawasan utara akan dibangun di Lapangan Tembak Kedung Cowek, yang sebelumnya digunakan sebagai rumah sakit darurat COVID-19. “Kami mendapat banyak masukan dari berbagai pihak, dan lokasi ini dinilai sangat strategis untuk dijadikan rumah sakit,” jelas Eri.

Sementara itu, RSUD di kawasan selatan akan dibangun di sekitar Wiyung atau Karangpilang. “Sudah ada tiga pilihan lokasi yang sedang kita perhitungkan. Anggaran untuk pembangunan RSUD ini sudah kita siapkan di tahun 2025,” tambah Eri.

Eri menegaskan bahwa Pemkot Surabaya berkomitmen untuk melengkapi kedua RSUD baru ini dengan peralatan kesehatan yang lengkap dan layanan kesehatan yang komprehensif.

“Harapan kami, semua rumah sakit di Surabaya bisa saling melengkapi, sehingga warga bisa mendapatkan layanan kesehatan terbaik tanpa harus pergi ke luar kota,” pungkasnya.[asg/aje]

Sentimen: positif (98.1%)