Sentimen
Positif (100%)
3 Agu 2024 : 06.32
Tokoh Terkait

AMPI Pamer Simulasi Program Makan Siang Bergizi: Harga Tak Sampai Rp 14.900 - Page 3

3 Agu 2024 : 13.32 Views 1

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

Anggaran program makan bergizi gratis (MG) atau makan siang gratis per porsi akan disesuaikan dengan kemampuan daerah. Hal ini lantaran harga bahan pangan serta biaya produksi yang berbeda-beda setiap daerah.

Demikian disampaikan Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan di Lampung Selatan, Jumat (2/8/2024), seperti dikutip dari Antara.

"Program makan bergizi gratis untuk tahun depan anggaran keseluruhannya dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2025 sudah ditetapkan yaitu sebesar Rp71 triliun," tutur Zulkifli Hasan.

ulkifli menuturkan, untuk penetapan anggaran makan bergizi gratis per porsi akan disesuaikan dengan kemampuan daerah mengingat harga bahan pangan serta biaya produksi yang berbeda-beda setiap daerah.

"Sebenarnya yang menentukan harga per porsinya adalah para ahli gizi, sebab beda provinsi beda pula harga, biaya dan sebagainya. Jadi disesuaikan dengan kemampuan daerah seperti apa," ujar dia.

Zulkifli menambahkan untuk kelengkapan jenis makanan per porsi pun akan disesuaikan dengan kemampuan daerah.

"Program makan bergizi gratis ini nanti seperti apa akan dirumuskan oleh ahli gizi, yang menentukan harganya juga mereka, kami hanya memberikan saran saja. Yang penting harus mencukupi gizi anak, dimana harus ada telurnya, ikan, dan buah," tutur dia.

Ia mengatakan, saat ini pemerintah masih terus melaksanakan sosialisasi program makan bergizi gratis tersebut ke berbagai daerah.

"Untuk di Lampung dan berbagai daerah ini dalam tahap sosialisasi terlebih dahulu untuk program makan bergizi gratis," ia menambahkan.

 

Sentimen: positif (100%)