Sentimen
Positif (100%)
30 Jul 2024 : 22.00

El Rumi Proklamirkan Pacaran dengan Syifa Hadju, Maia: Yuk Kapal Berangkat

30 Jul 2024 : 22.00 Views 16

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Hiburan

Jakarta, Beritasatu.com - Teka-teki mengenai hubungan penyanyi El Rumi dan Syifa Hadju akhirnya terungkap. Putra kedua pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu kini sudah tidak malu-malu lagi mengunggah kebersamaan mereka di media sosial (medsos).

Terbaru, El Rumi terlihat percaya diri menggandeng Syifa Hadju saat menghadiri peluncuran film All Access To Rossa 25 Shining Years di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, pada Senin (29/7/2024) malam.

El Rumi bahkan sudah berani memperkenalkan Syifa Hadju kepada ibunya, Maia Estianty, yang hadir bersama suaminya, Irwan Mussry, serta calon adik iparnya, Tissa Biani.

Selain itu, keduanya juga sudah berani mengunggah kebersamaan mereka di media sosial pribadi masing-masing.

"Also big congrats for @irwanmussry & @time.international family," tulis El Rumi sambil mengunggah foto bersama Syifa Hadju.

Tidak hanya El Rumi, Syifa Hadju juga mulai berani menambahkan emoji hati berwarna putih saat El Rumi mengunggah foto kebersamaannya dengan Rossa, ibunya, serta ayah tirinya.

Unggahan tersebut langsung dibalas oleh El Rumi dengan memberikan emoji tanda hati berwarna putih, yang menandakan keduanya sudah pacaran. Maia Estianty pun akhirnya ikut berkomentar tentang kedekatan putranya dengan mantan kekasih Rizky Nazar itu.

"Cie cie… uhuk uhuk…. Seneng ngegodain…. Yuk yuk, kapal berangkat," goda Maia kepada anaknya.

Mengetahui hal itu, sejumlah artis dan juga netizen pun ikut berkomentar dan merestui hubungan serius yang dijalani keduanya.

"Ada obat batuk enggak ya?" ujar Tissa Biani.

"Ikut antusias juga aku hahaha. Ikut berlayar ah," canda salah satu netizen.

Sebelumnya, Syifa Hadju dalam unggahan di akun Instagram story-nya juga mengunggah foto kebersamaannya dengan El Rumi dan keluarga calon mertuanya saat menghadiri acara peluncuran film dokumenter Rossa.

Selain itu, Syifa dalam unggahan lainnya juga mengomentari pemberian kue dari Maia yang diapresiasi Maia dan sudah memanggilnya Bunda, serta mengunggah foto makanan yang diberikan ibu tiri El, Mulan Jameela, sambil memuji rasanya yang enak.

Sentimen: positif (100%)