Sentimen
Positif (57%)
27 Jul 2024 : 06.00
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Gunung, Malang

Tokoh Terkait

Intip, 6 Rekomendasi Wisata Alam di Malang untuk Liburan Bersama Teman

27 Jul 2024 : 06.00 Views 20

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Regional

1. Pantai Tiga Warna

Pantai Tiga Warna merupakan salah satu wisata alam populer di Malang yang menawarkan pemandangan indah dan mempesona. Seperti namanya pantai ini mempunyai gradasi tiga warna yang cantik.

Warna tersebut di antaranya biru, hijau, dan cokelat kemerahan dan berpadu menjadi pemandangan yang menakjubkan. Diketahui tiga warna tersebut berasal dari pembiasan cahaya matahari dan plankton di pantainya.

Sebagai informasi Pantai Tiga Warna termasuk sebagai kawasan rehabilitasi dan konservasi mangrove, terumbu karang, dan hutan lindung. Para pengunjung bisa melakukan aktivitas snorkeling atau bersantai di tepi pantai.

Lokasi Pantai Tiga Warna berada di Jl. Selendang Biru, Area Sawah/Kebun, Tambakrejo, Kec. Sumbermanjing wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

2. Coban Rondo

Bagi pencinta air terjun wajib untuk menikmati wisata alam yang dikenal dengan nama Coban Rondo. Tempat wisata ini terkenal dengan keindahannya dan legendanya yang terkenal di antara masyarakat.

Dalam kisahnya legenda air terjun ini berawal dari sepasang pengantin baru bernama Dewi Anjarwati dari Gunung Kawi dan Suaminya Raden Baron Kusuma dari Gunung Anjasmara. Dikisahkan Joko Lelono yang tidak jelas asal usulnya terpikat dengan pesona sang dewi.

Joko pun berusaha merebut Dewi Anjarwati hingga terjadi perkelahian sengit selama tiga hari tiga malam dan membuat keduanya tewas. Sejak itu Dewi Anjarwati berstatus menjadi janda dan air terjunnya tempatnya menunggu sang suami dinamai Coban Rondo yang berarti air terjun janda.

Lokasi Coban Rondo berada di Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, dan bisa diakses dengan perjalanan darat.

Sentimen: positif (57.1%)