Sentimen
Positif (100%)
20 Jul 2024 : 14.24
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Cempaka Putih

Partai Terkait

Anies Baswedan: Pilgub Bukan Kelanjutan Pilpres

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Metropolitan

20 Jul 2024 : 14.24
Anies Baswedan: Pilgub Bukan Kelanjutan Pilpres Tim Redaksi JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menegaskan, pilgub bukanlah kelanjutan dari pilpres. Untuk itu, dia meminta kepada warga yang berbeda pilihan saat pemilihan presiden (pilpres) dapat bersatu kembali pada pemilihan kepala daerah (pilkada) yang akan segera tiba. "Pemilu sudah lewat karena itu, pesan pertama saya, kalau saya boleh meneruskan apa yang disampaikan bahwa pilgub bukanlah kelanjutan pemilu (pilpres)," ujar Anies saat memberikan sambutan pada Perayaan Milad ke-7 Organisasi Masyarakat (Ormas) Kebangkitan Jawara dan Pengacara (Bang Japar) di GOR Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Sabtu (20/7/2024).  Anies menegaskan, Pilkada DKI Jakarta adalah untuk kepentingan warga Jakarta. Untuk itu, dia berharap, masyarakat yang saat pilpres lalu berbeda pilihan dapat bersatu lagi pada Pilkada. "Jadi, bisa saja dalam pemilu berbeda pilihan, dalam pilpres berbeda pilihan, kali ini yuk ajak semua untuk berjuang bersama," imbuh dia. Anies berjanji akan mengembalikan apa yang selama ini hilang dari Jakarta, salah satunya sejumlah manfaat untuk masyarakat yang dipotong pemerintah provinsi saat ini. "Kita akan pastikan, kembalikan semua manfaat-manfaat yang sempat terpotong. Karena apa, karena harus bisa memberikan manfaat pada masyarakat yang ada di sini," lanjut Anies. Dalam perayaan Milad ke-7, Ormas Bang Japar juga secara resmi mendeklarasikan dukungan mereka untuk Anies Baswedan dalam Pilkada DKI Jakarta 2024.  "Kami pengurus dan anggota Bang Japar mendukung secara penuh dan siap memenangkan Anies Baswedan sebagai Gubernur pada Pilkada Jakarta 2024," ujar Ketua Dewan Penasihat Bang Japar Aldwin Rahadian saat membacakan deklarasi dukungan. Untuk meresmikan deklarasi dukungan ini, anggota DPD DKI Jakarta Fraksi PKS sekaligus Ketua Umum Bang Japar, Fahira Idris, bersama Ketua Dewan Penasihat Bang Japar Aldwin Rahadian menyerahkan secara simbolik naskah deklarasi kepada Anies Baswedan. Mereka pun berfoto bersama segenap pengurus dan komandan wilayah (danwil) Bang Japar yang berkumpul dalam Perayaan Milad ke-7 Bang Japar. Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Sentimen: positif (100%)