Prabowo: Investasi ke Suatu Negara Ditentukan Iklim Usaha dan Pemerintahan yang Baik
Beritasatu.com Jenis Media: Ekonomi
Jakarta, Beritasatu.com - Presiden terpilih sekaligus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menegaskan pentingnya investasi bagi Indonesia, tetapi diiringi dengan perlunya iklim dan pemerintahan yang kondusif. Prabowo mengungkapkan pandangannya saat meresmikan Geoportal Kebijakan Satu Peta 2.0 di The St Regis Jakarta pada Kamis (18/7/2024).
"Negara dan bangsa yang dapat memberi suatu kepastian dan iklim usaha yang paling efisien dan paling baik, itulah yang akan meraih investasi. Kita butuh investasi, untuk itu kita perlu iklim yang baik, untuk itu kita perlu governance yang baik," kata Prabowo.
Dalam kesempatan itu, Prabowo menekankan kecepatan pembangunan menjadi elemen krusial dalam pemerintahan yang efektif, terutama di tengah kondisi geopolitik dan geoekonomi yang tidak menentu.
"Saudara-saudara, percepatan pembangunan sangat vital bagi masa depan bangsa kita. Saya berani menetapkan target pertumbuhan ekonomi hingga 8%. Bahkan, saya bertaruh dengan beberapa menteri negara tetangga," ucap Prabowo.
"Kebijakan ke depan harus dikelola dengan baik, masuk akal, dan dengan tekad untuk memitigasi kebocoran dan penyelewengan yang dapat merugikan kepentingan nasional," tegasnya.
Prabowo berharap melalui Geoportal Kebijakan Satu Peta 2.0 dan teknologi lainnya, seperti e-catalog, Indonesia dapat mengoptimalkan efisiensi dan mendukung kebijakan yang menguntungkan bagi rakyat dan negara.
Acara peluncuran Geoportal Kebijakan Satu Peta 2.0 dihadiri oleh berbagai kalangan terkait untuk memperkuat kerja sama dalam pengembangan infrastruktur dan pengelolaan kebijakan pemerintah di masa depan.
Sentimen: positif (84.2%)