Sentimen
15 Jul 2024 : 19.50
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Kab/Kota: Semarang
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Soal Pilkada Jateng, Demokrat: Tanah Kosong, Belum Ada Tuannya Regional 15 Juli 2024
16 Jul 2024 : 02.50
Views 1
Kompas.com Jenis Media: Regional
Soal Pilkada Jateng, Demokrat: Tanah Kosong, Belum Ada Tuannya
Tim Redaksi
SEMARANG, KOMPAS.com
- Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai
Demokrat
,
Herzaky Mahendra Putra
menyebutkan, Jawa Tengah (Jateng) masih "tanah tak bertuan" untuk Pilkada.
Menurutnya, kontestasi politik di
Pilkada Jateng 2024
belum memiliki tuan atau sosok pasti yang bisa mendominasi.
"Jateng ini belum ada tuannya, semua masih mungkin terjadi. Bagi kami ini adalah tanah kosong, belum ada tuannya," jelas Mahendra saat ditemui di Kantor Wilayah BPN Jateng, Senin (15/7/2024).
Dia beranggapan masih banyak potensi sosok baru yang bakal hadir meskipun telah ada nama-nama yang menyatakan siap maju Pilkada Jateng.
"Semua masih punya peluang untuk maju dalam kontestasi politik di Jateng ini," ungkap dia.
Untuk Pilkada Jateng tahun ini, partai yang dinahkodai oleh Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tersebut, tidak akan mengirim kadernya untuk maju.
"Hari ini Demokrat sadar, kami tidak ingin mengirimkan kader kami," terangnya.
Meski demikian, Partai Demokrat akan bergabung dengan koalisi yang mengusung nama yang direkomendasikan oleh kader partai lain.
"Masih ada potensi untuk jadi calon pendukung," imbuhnya.
Mahendra menceritakan, Jateng pernah menjadi basis Partai Demokrat pada 2009 saat kepemimpinan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
"Pertama kami ingin terbaik, kedua bagaimana agar Demokrat punya peran penting dalam pemenangan ke depannya. Kan Jawa Tengah pernah jadi basis Demokrat pada tahun 2009," pungkasnya.
Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Sentimen: positif (95.5%)