Sentimen
Negatif (76%)
15 Jul 2024 : 09.18
Informasi Tambahan

Kasus: zona merah

IHSG pada Awal Pekan Dibuka Melemah

15 Jul 2024 : 09.18 Views 1

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Ekonomi

Jakarta, Beritasatu.com - Indeks harga saham gabungan (IHSG) jatuh ke zona merah pada pembukaan perdagangan Senin (15/7/2024) pukul 09.10 WIB. IHSG melemah 12,45 poin atau 0,17% menjadi 7.315,1.

IHSG pada awal perdagangan ini bergerak di rentang 7.307-7.346. Tercatat nilai perdagangan sebesar Rp 738,7 miliar pada menit-menit awal dari 89.173 kali transaksi.

Sebanyak 206 saham yang diperdagangkan mencatatkan kenaikan, 154 saham terkoreksi, dan 211 saham stagnan.

Yugen Bertumbuh Sekuritas memprediksi IHSG hari ini menguat terbatas dan bergerak pada rentang 7.256 – 7.336. Kenaikan dalam pergerakan IHSG saat ini terlihat sudah mulai terbatas, sehingga potensi pembalikan arah perlu diwaspadai.

“Mulai kembalinya capital inflow yang masuk ke dalam pasar modal Indonesia dapat menjadi sentimen positif bagi pergerakan IHSG hari ini,” tulis Yugen dalam risetnya.

Sentimen: negatif (76.2%)