Sentimen
Positif (97%)
17 Jun 2024 : 16.51
Informasi Tambahan

Hewan: Sapi

Kab/Kota: Surabaya, Madura, Kemayoran

Tokoh Terkait

Eri Cahyadi Pastikan Hewan Kurban di Surabaya Aman dan Berkualitas Tinggi

17 Jun 2024 : 16.51 Views 1

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Surabaya (beritajatim.com) – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi memastikan kualitas dan keamanan hewan kurban dengan mengunjungi langsung Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Kota Surabaya di Jalan Pegirian. Kunjungan ini juga menjadi momen untuk memantau hewan kurban yang disumbangkan oleh dirinya dan PDI Perjuangan.

“Alhamdulillah, hari ini jajaran OPD Pemkot Surabaya berkurban sekitar 83 ekor hewan, termasuk 7 ekor yang disembelih di RPH. Teman-teman dari PDI Perjuangan juga turut berkurban 15 sapi di sini,” ujar Eri Cahyadi di RPH Pegirian, Senin (17/6/2024$.

Eri Cahyadi menegaskan bahwa seluruh hewan kurban telah melalui pemeriksaan ketat dan dipastikan sehat serta aman untuk dikonsumsi. “Sebelum masuk ke RPH, semua hewan kurban yang dijual di Surabaya sudah diperiksa dan memiliki sertifikat kesehatan. Insyaallah, semua hewan kurban di Surabaya sehat,” tambahnya.

Direktur Utama PD RPH Surabaya, Fajar Arifianto Isnugroho, menjelaskan bahwa daging kurban dari Wali Kota, Wakil Wali Kota, dan jajaran OPD akan disalurkan kepada berbagai pihak, termasuk tokoh agama, tokoh masyarakat, pondok pesantren, yayasan yatim piatu, dan elemen masyarakat lainnya.

“Tahun ini, Pak Wali berkurban 43 ekor hewan, meningkat dari tahun lalu. Ditambah dengan sumbangan dari PDI-P,totalnya menjadi 45 ekor,” ungkap Fajar.

Menariknya, beberapa sapi yang dikurbankan oleh Wali Kota Eri Cahyadi memiliki bobot yang sangat besar, bahkan mencapai satu ton.

“Sapi-sapi jumbo Pak Wali beratnya mulai dari 750 kilogram hingga 1 ton. Sapi 1 ton akan dikurbankan di Masjid Kemayoran, Masjid Ampel, dan Pondok Pesantren Al-Fitroh,” jelas Fajar.

Fajar juga menambahkan bahwa sebagian besar hewan kurban berasal dari RPH Kota Surabaya, yang telah melalui proses seleksi ketat untuk memastikan kualitas dan keamanan daging kurban.

Dengan berbagai jenis sapi seperti limosin, madura, dan simental, RPH Surabaya berkomitmen untuk menyediakan hewan kurban terbaik bagi masyarakat.

“Semoga Iduladha tahun ini berjalan lancar dan membawa berkah bagi warga Surabaya,” tutup Fajar. [asg/but]

Sentimen: positif (97.7%)